Kalteng

Disdik Kalteng Monitoring Efektivitas Sekolah Daring di Kapuas

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng Mofit Saptono Subagio bersama Staf Ahli Gubernur…

Featured-Image
Kepala Disdik Provinsi Kalteng Mofit Saptono Subagio bersama Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Kemasyarakatan dan SDM Herson B Aden saat meninjau sekolah daring di Kapuas. Foto-Istimewa

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng Mofit Saptono Subagio bersama Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Kemasyarakatan dan SDM Herson B Aden mengunjungi sejumlah sekolah di Kabupaten Kapuas, Jumat (23/10).

Kedatangan mereka dalam rangka monitoring efektivitas pelaksanaan sekolah dalam jaringan (Daring) di Kabupaten Kapuas di masa pandemi Covid-19.

“Kami ingin melihat efektivitasnya sekolah daring ini dapat berjalan dengan baik,” kata Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Kemasyarakatan dan SDM Herson B Aden kepada bakabar.com.

Menurut Herson diadakannya sekolah daring jangan sampai menghilangkan pendidikan karakter bagi siswa.

“Karakter siswa itu terlihat dari kedisiplinan siswa dalam proses belajar mengajar dan dia harus tertib, ya sekolah harus mengatur sekolah daring secara terstruktur,” ujarnya.

Herson mengungkapkan, dari hasil monitoring yang dilakukan pihaknya bahwa pelaksanaan sekolah daring di Kapuas masih terkendala akses jaringan internet.

“Ada beberapa sekolah yang sudah kita tinjau seperti SMAN 1 dan SMKN 1 Basarang, di mana kendalanya masalah jaringan. Entah kapasitas internetnya terlalu kecil atau perlu pembenahan jaringannya,” katanya.

Untuk itu, tambah mantan Kepala Bappeda Kapuas ini, perlu adanya dukungan atau suport dari Pemerintah Daerah Kapuas terhadap sekolah-sekolah yang menggunakan jaringan internet.

“Minimal suport moral-lah. Panggil Telkom, panggil Telkomsel, bagaimana nih untuk mensuport sekolah-sekolah yang ada hubungannya dengan penggunaan jaringan internet,” pungkas Herson.



Komentar
Banner
Banner