News

Diperingati 9 Februari, Ini Sejarah Hari Pers Nasional

Tahukah kamu sejarah Hari Pers Nasional? Hari Pers Nasional (HPN) diperingati pada tanggal 9 Februari setiap tahunnya dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahu

Featured-Image
Ilustrasi. Foto-net

Sejarah Lahirnya PWI Awal Mula Hari Pers Nasional

Peran serta perjuangan wartawan dan pers Indonesia kemudian memperoleh wadah dan media dalam lingkup nasional dengan berdirinya organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) pada tanggal 9 Februari 1946. Dari sinilah awal mula sejarah Hari Pers Nasional diperingati.

Dengan berdirinya PWI, wartawan Indonesia menjadi semakin teguh dalam menampilkan perannya sebagai ujung tombak perjuangan nasional menentang kembalinya penjajahan dan dalam menggagalkan negara-negara yang hendak menjatuhkan Indonesia.

Hari Pers Nasional Dicetuskan di Kongres PWI ke-28

Melansir situs Indonesia Baik, sejarah ditetapkannya Hari Pers Nasional dibahas dalam dan menjadi salah satu dari hasil Kongres PWI ke-28 di Padang pada tahun 1978. Dalam kongres itu, isu tentang Hari Pers Nasional tercetus dari keinginan tokoh-tokoh pers untuk memeringati kehadiran dan peran pers Indonesia dalam lingkup nasional.

Salah satu tokoh perintis pers nasional adalah Raden Mas Djokomono Tirto Adhi Soerjo (Blora, 1880-1918). Namanya kini dikenal sebagai Bapak Perintis Jurnalistik Nasional atas jasanya sebagai perintis jurnalistik nasional.

HALAMAN
123
Editor


Komentar
Banner
Banner