Isu Transfer Pemain

Dilanda Badai Cedera, Chelsea Butuh Bantuan Joao Felix Segera

Chelsea ingin segera mengontrak Joao Felix dengan status pemain pinjaman dari Atletico Madrid untuk sisa musim ini, menyusul banyaknya pemain yang cedera.

Featured-Image
Chelsea ingin segera meminjam Joao Felix dari Atletico Madrid untuk sisa musim 2022/2023 menyusul badai cedera yang melanda pemain. (Foto: Twitter @atletienglish)

bakabar.com, JAKARTA - Chelsea ingin segera mengontrak Joao Felix dengan status pemain pinjaman dari Atletico Madrid untuk sisa musim ini, menyusul banyaknya pemain yang cedera.

Kondisi tersebut membuat Chelsea harus tersingkir di putaran ketiga Piala FA dengan kekalahan telak 4-0 dari Manchester City, juga merosotnya peringkat di klasemen Liga Inggris.

Dalam pertandingan kontra The Citizens di Piala FA Minggu (8/1) dinihari lalu, The Blues tampil tanpa empat pemain pentingnya yaitu Raheem Sterling, Christian Pulisic, Armando Broja, dan Pierre-Emerick Aubameyang akibat cedera.

Hal itu membuat Chelsea harus bergerak cepat untuk mendatangkan pemain Portugal berusia 23 tahun tersebut dari Spanyol.

Baca Juga: Roberto Martinez Jadi Pelatih Baru Portugal

Pihak klub bersedia membayar kontrak 10 juta Euro atau setara dengan 167 miliar rupiah dengan harapan tidak ada opsi pembelian pemain di akhir musim.

Felix yang bisa bermain sebagai penyerang kedua, pemain sayap atau penyerang tengah, bukan satu-satunya pemain yang diminati Chelsea.

Gelandang Benfica, Enzo Fernandez menjadi target utama pembelian pemain, meski pelatih Benfica sempat menuduh klub London Biru tersebut bertindak tidak hormat dalam mengejar pemain Argentina itu, dan mengatakan Enzo tidak akan pergi kecuali klausul kontrak senilai 120 juta euro terpenuhi.

Selain itu manajemen klub juga sedang dalam pembicaraan mengarah positif dalam kesepakatan dengan pemain sayap Mykhailo Mudryk, meski beredar kabar bahwa Mudryk lebih mungkin untuk bergabung dengan rival sekota, Arsenal.

Baca Juga: Presiden Federasi Sepak Bola Prancis Lecehkan Zinedine Zidane!

Di bursa transfer Januari 2023, Chelsea sudah mendapatkan tiga penggawa baru yaitu David Datro Fontana, Benoit Badiashile dan gelandang muda Vasco da Gama, Andrey Santos.

Pemilik klub Todd Boehly dan Clearlake Capital bertekad untuk terus mendukung pelatih Graham Potter, yang mulai dipertanyakan kualitasnya oleh para suporter.

Dari tujuh pertandingan terakhir Premier League, Potter dan Chelsea hanya menang satu kali dan satu hasil imbang, sementara lima laga lainnya menderita kekalahan.

Chelsea kini masih tertahan di peringkat kesepuluh klasemen Liga Inggris dengan selisih 10 poin dari posisi zona Liga Champions, dan akan menghadapi laga Derby London Barat kontra Fulham pada Jumat (13/1) dinihari.

Editor


Komentar
Banner
Banner