Sport

Demi Hibur Pendukungnya, Marc Marquez Siap Bangkit di Catalunya

Rider Repsol Honda Marc Marquez optimis meraih hasil bagus pada balapan Grand Prix (GP) Catalunya, Minggu (3/8) ini.

Featured-Image
Rider Repsol Honda Marc Marquez. (foto: motogp.com)

bakabar.com, JAKARTA - Rider Repsol Honda Marc Marquez optimis meraih hasil bagus pada balapan Grand Prix (GP) Catalunya, Minggu (3/8) ini.

Keyakinan itu didapatkan setelah meraih poin pertamanya di MotoGP 2023 saat balapan di GP Belanda, dua pekan lalu.  

Pebalap asal Spanyol itu sangat berambisi merebut poin di depan pendukung sendiri. Apalagi, ia terakhir kali meraih poin di Sirkuit Catalunya terjadi pada 2019 lalu. 

Sebab, tiga balapan terakhir di Barcelona, Marquez tidak ikut bersaing pada 2020 dan 2022 karena cedera lengan, serta terjatuh pada balapan 2021.

Baca Juga: MotoGP dan ARRC Siap Digelar di Sirkuit Mandalika, Cek Harga Tiketnya

Namun dari 2014 hingga 2019 Marquez selalu naik podium satu dan dua, kecuali 2015.

Karena itu, rider berusia 30 tahun ini bersikeras akan menampilkan pertunjukan yang terbaik di balapan nanti.

“Akhir pekan di Barcelona selalu istimewa, melihat semua tribun penonton penuh dengan orang dan sebagai balapan kandang saya, saya senang melihat semua fans di sana. Apa pun yang terjadi, tujuannya adalah untuk menampilkan pertunjukan yang luar biasa bagi semua orang di sana," ucap Marquez dilansir crash.

Di balapan sebelumnya, Marquez finis di posisi ke-12 di Austria yang sekaligus menjadi poin pertama sepanjang MotoGP musim ini.

Baca Juga: MotoGP dan ARRC Siap Digelar di Sirkuit Mandalika, Cek Harga Tiketnya

Sementara rekan setimnya Joan Mir, yang tiba di balapan Catalunya pertamanya sebagai pebalap Repsol Honda belum pernah kembali menyentuh finis sejak balapan pembuka musim di Portimao.

“Saya menantikan akhir pekan di Montmelo, GP kandang saya. Tentu saja saya ingin memberikan hasil yang bagus di depan fans lokal tapi kami harus terus bekerja," ungkap rider asal Spanyol tersebut.

Editor


Komentar
Banner
Banner