Kalteng

Dear Warga Kapuas, Tolong Buang Sampah Sesuai Jam yang Ditentukan

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Dear warga Kapuas, Kalteng, buang sampah sesuai jam yang telah ditentukan. Saat…

Featured-Image
Salah satu tempat pembuangan sampah sementara (TPS) yang ada di Kota Kuala Kapuas, Kalteng. Foto-apahabar.com/Irfan Nasution

bakabar.com, KUALA KAPUAS - Dear warga Kapuas, Kalteng, buang sampah sesuai jam yang telah ditentukan.

Saat ini banyak warga yang tidak menaati aturan itu. Padahal, waktu pembuangan sampah di TPS telah ditentukan.

Boleh tiap hari, tapi jamnya ditentukan mulai pukul 17.00 WIB sore hingga 05.00 WIB subuh.

“Untuk jam pembuangan sampah di TPS telah ditentukan, jadi kita harapkan masyarakat bisa tertib terhadap jadwal pembuangan sampah di TPS tersebut,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kapuas Kusmiatie, Jumat (29/1).

Kusmiatie mengungkapkan Pemkab Kapuas terus berupaya menjaga kebersihan di Kota Kuala Kapuas.

Pihaknya juga selalu melakukan kegiatan bersih-bersih secara berkelanjutan dan bergotong royong bersama masyarakat, RT/RW, desa, kelurahan.

Kusmiatie berharap masyarakat ikut peduli dan bersama-sama dalam menjaga kebersihan lingkungan, dimulai dari lingkungan rumah, yaitu dengan melakukan pemilahan sampah organik dan non organik.

“Sampah adalah mutiara karena apabila sampah dikelola dengan baik dan benar akan bermanfaat dan bernilai,” ujarnya.

Kusmiatie juga berpesan agar masyarakat tidak membuang sampah sembarangan seperti di jalan, sungai, parit maupun tempat lainnya.

"Sebab sekecil apapun sampah itu, tetap harus kita buang pada tempat yang telah disediakan," imbuhnya.

Ia berharap menjaga kebersihan lingkungan bersama agar tercipta Kota Kapuas yang bersih, sehat dan dapat memperoleh kembali penghargaan Adipura.



Komentar
Banner
Banner