bakabar.com, JAKARTA - Pemerintah akan memberikan subsidi untuk motor listrik mulai 20 Maret 2023 guna mendorong percepatan penjualan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB).
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang menyebutkan bahwa motor dan mobil yang mendapat bantuan pemerintah adalah yang diproduksi di dalam negeri atau yang memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) 40 persen.
"Kalau roda 4 itu baru (Hyundai) Ioniq 5 dan Wuling. Kalau roda 2 itu Gesits, Volta, sama Selis," ujarnya dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (6/3).
Subsidi yang diberikan untuk motor listrik adalah sebesar Rp7 juta dan akan diberikan kepada produsen motor listrik, sehingga konsumen yang ingin membelinya cukup datang langsung ke dealer.
Baca Juga: Motor Listrik Dapat Subsidi Rp7 Juta, Apa Kata Para Driver Ojol?
Nah, berikut ini daftar harga motor listrik yang bakal mendapat bantuan dari pemerintah:
Gesits
Gesits Raya: Rp27,9 juta dengan subsidi menjadi Rp20,9 juta
Gesits G1: Rp28,9 juta dengan subsidi menjadi Rp21,9 juta
Selis (Off The Road)
Selis Go Plus Rp26,9 juta dengan subsidi menjadi Rp19,9 juta
Selis Go Plus Dual Lithium: Rp34,9 juta dengan subsidi menjadi Rp27,9 juta
Selis Neo Scootic: Rp10,4 juta dengan subsidi menjadi Rp3,4 juta
Baca Juga: Subsidi Motor Listrik Rp7 Juta Mulai 20 Maret, Begini Prosedurnya
Selis e-max: Rp11,4 juta dengan subsidi menjadi Rp4,4 juta
Selis Agats: Rp14,9 juta dengan subsidi menjadi Rp7,9 juta
Selis New Robin: Rp17,5 juta dengan subsidi menjadi Rp10,5 juta
Volta (On The Road Jakarta)
Volta 401: Rp16,9 juta dengan subsidi menjadi Rp9,9 juta
Volta Mandala: Rp18,3 juta dengan subsidi menjadi Rp11,3 juta
Volta Plus 401: Rp13,9 juta dengan subsidi menjadi Rp6,9 juta
Volta Virgo (OTR Jawa Tengah dan Jawa Barat): Rp18,2 juta dengan subsidi menjadi Rp11,2 juta
Baca Juga: Subsidi Motor Listrik Berlaku Mulai Tanggal 20 Maret, Moge Jadi 'Anak Tiri'
Volta Virgo: Rp17,5 juta dengan subsidi menjadi Rp10,5 juta
Sebagai informasi, beberapa harga di atas bersifat estimasi karena masih ada menyandang status off the road.