Sport

Daftar 5 Pemain Termahal Manchester United, Antony di Posisi Kedua

apahabar.com, JAKARTA – Setiap bursa transfer dibuka, salah satu klub yang paling boros belanja pemain adalah…

Featured-Image
Antony menjadi pemain termahal kedua di Manchester UNited. : Foto: dok. MU)

bakabar.com, JAKARTA – Setiap bursa transfer dibuka, salah satu klub yang paling boros belanja pemain adalah Manchester United. Klub asal Inggris itu selalu megincar pemain termahal demi bisa merumput di Old Trafford.

Pada jendela bursa transfer musim panas tahun ini saja, The Red Devils baru saja memboyong Antony dari klub asal Belanda, Ajax, senilai £84 juta atau sekitar Rp1,4 triliun.

Bahkan, dengan hadirnya Antony di MU, menjadikan penyerang berusia 22 tahun itu memecahkan rekor pembelian termahal klub asal Kota Manchester pada tahun ini.

Kendati menjadi pembelian termahal tahun ini, menurut catatan sejarah Manchester United, pembelian Antony bukanlah yang termahal dalam klub.

Lantas, siapa saja pemain dengan nilai transfer termahal dalam sejarah Manchester United? Berikut deretan lima pemain dengan nilai transfer yang fantastis yang pernah di beli oleh klub berjuluk Setan Merah ini.

1. Paul Pogba

Pogba yang dibeli MU pada 2016 silam, merupakan pembelian Setan Merah termahal yang tercatat dalam sejarah klub.

Pemain yang pernah membawa Timnas Perancis menjuarai Piala Dunia tersebut dibanderol MU dari Juventus senilai €105 juta atau sekitar Rp1,5 Triliun.

Performa Pogba di MU saat itu bisa dibilang bukan dengan performa terbaiknya ketika ia diboyong ke Old Trafford.

Ia kerap tidak konsisten terhadap penampilan semasa berseragam Manchester United, sehingga mendapatkan kritik dari para fans Setan Merah.

Hingga akhirnya, di tahun 2022 lalu Pogba Kembali ke Juventus dengan status bebas Transfer.

2. Antony

Antony merupakan pemain rekrutan terbaru MU di bawah asuhan pelatihan Erik ten Hag.

Antony menandatangi kontrak dengan Setan Merah pada 1 September 2022.

Ia diboyong dari Ajax ke Old Trafford dengan nilai yang cukup fantastis, yaitu senilai €95 juta atau sekitar Rp1,4 Triliun.

Penyerang sayap asal Brasil tersebut sudah banyak memberikan tropi bagi Ajax hingga akhirnya ia dilepas ke Manchester United.

Antony kini mengikuti jejak rekan setimnya di Ajax, yakni Donny van De Beek yang sebelumnya telah merapat lebih dulu pada 2020 lalu.

3. Harry Maguire

Kapten Manchester United ini merupakan pemain dengan banderol transfer termahal ketiga dalam sejarah MU.

Maguire berlabuh ke Old Trafford dari Leicester City dengan menandatangani kontrak pada 5 Agustus 2019 lalu.

Bek timnas Inggris ini, merapat ke Old Trafford dengan biaya transfer sebesar €87 juta atau sekitar Rp1,29 triliun.

Saat itu, nilai transfer Maguire merupakan biaya transfer termahal untuk seorang yang berposisi sebagai bek (pemain bertahan).

Namun performanya di Manchester United bisa dibilang biasa saja, ia kerap mendapatkan kritikan dan bahkan bully-an dari fans Setan Merah.

Di beberapa pertandingan terakhir, Maguire kerap di bangku cadangkan buntut performanya yang dinilai kurang baik.

4. Jadon Sancho

Mantan pemain Borrusia Dortmund ini berlabuh ke Old Trafford pada 2021.

Sancho menandatangani kontrak dengan Manchester United pada 23 Juli 2021 silam.

Ia didatangkan dari Borrusia Dortmund dengan banderol transfer sebesar €85 juta atau sekitar Rp1,267 triliun.

Ia diketahui telah lama menjadi incaran Setan Merah. Di tahun pertamanya berseragam Manchester United, performanya di lapangan tidak terlalu menonjol.

Berbeda ketika ia masih berseragam Borussia Dortmund, namun kini performanya semakin meningkat. Ia kerap memberikan kontribusi gol untuk kemenangan Setan Merah.

Terbukti, ketika Manchester United bertandang ke Leicester City pada pekan ke-5 Liga Inggris ia merupakan satu-satunya pemain yang memberikan gol kemenangan bagi Setan Merah.

5. Romelu Lukaku

Pemain timnas Belgia ini merupakan pemain yang sering bergonta-ganti klub.

Lukaku yang berlabuh ke Old Trafford, menandatangani kontrak dengan The Red Devils pada 10 Juli 2017 silam.

Ia didatangkan dari Everton dengan banderol biaya transfer termahal kelima dalam sejarah Mancehster United sebesar €84.7 juta atau sekitar Rp1.262 triliun.

Namun, Lukaku tak bertahan lama di Old Trafford, performanya yang kerap kali tidak konsisten membuatnya dijual ke Inter Milan setelah membela MU selama dua musim. (Farhan)

Komentar
Banner
Banner