bakabar.com, BANJARMASIN – BMKG memprakirakan cuaca di sebagian Kalsel bakal hujan lebat hari ini, Minggu (28/8).
“Waspada potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang,” demikian peringatan dini BMKG.
BMKG melihat hujan bakal mengguyur sejak pagi dan siang hari. Terutama di wilayah Kabupaten Barito Kuala, Tapin, Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, Tanah Bumbu, Kotabaru, Tanah Laut dan sekitarnya.
Termasuk Kalsel, Cuaca Ekstrem Ancam RI pada 28 Agustus-3 September!
Lebih detail, hujan berpetir bakal mengguyur sejumlah wilayah di Kalsel saat pagi hari. Di antaranya, Batulicin, Kandangan, Kotabaru, Marabahan, dan Rantau. Memasuki siang, BMKG memprakirakan hujan ringan hampir mengguyur seluruh wilayah Kalsel, terkecuali Tanjung, Amuntai, Paringin, dan Pelaihari.
Sementara, saat malam hari, cuaca cerah berawan bakal mendominasi. Pun begitu, sejumlah wilayah bakal kembali diguyur hujan berpetir saat dini hari. BMKG meminta warga khususnya di Batulicin, dan Kotabaru waspada. Suhu rata-rata hari ini berkisar 23-30 celsius. Tingkat kelembapan 70-100 persen.