Sepak Bola Internasional

Chelsea Bantai Wrexham 5-0 Jadi Debut Manis Pochettino

Pelatih Chelsea Mauricio Pochettino menjalani debut dengan meraih kemenangan atas Wrexham 5-0 pada laga uji coba pramusim di Amerika Serikat (AS), Kamis (20/7)

Featured-Image
Chelsea sukses kalahkan Wrexham 5-0. (foto: chelseafc)

bakabar.com, JAKARTA - Pelatih ChelseaMauricio Pochettino menjalani debut dengan meraih kemenangan atas Wrexham 5-0 pada laga uji coba pramusim di Amerika Serikat (AS), Kamis (20/7) pagi. 

Pertandingan yang berlangsung di Kenan Memorial Stadium, Pochettino membawa semua pemainnya termasuk penyerang barunya, Nicolas Jackson yang memulai sebagai starter.

Baru berjalan tiga menit, Chelsea berhasil mencetak gol berkat Ian Maatsen. Bahkan, pemain bertahan itu juga menggandakan keunggulan di menit 42. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Baca Juga: Chelsea Rekrut Nicolas Jackson Sekaligus Lepas Ruben Loftus-Cheek ke AC Milan

Di babak kedua, Chelsea masih mendominasi jalannya pertandingan. Berbagai peluang berhasil diciptakan para pemainnya.

Hasilnya, Connor Gallacher berhasil menambah gol Chelsea setelah tendangan dari luar kotak penalti dari umpan Raheem Sterling mampu dituntaskannya dengan baik di menit 80.    

Sedangkan Christopher Nkunku menambah gol keempat Chelsea setelah lolos dari jebakan offside berkat umpan manis dari Cesare Casadei di menit 90.

Tak berselang lama, Chelsea menambah keunggulan lewat Ben Chillwel. Skor 5-0 bertahan hingga pertandingan berakhir.

Baca Juga: Tolak Chelsea, Paulo Dybala Pilih Bertahan Bersama AS Roma

Kemenangan ini sekaligus menjadi debut manis Pochettino yang baru ditunjuk sebagai pelatih Chelsea pada akhir Mei lalu. 

Di pertandingan pramusim di AS berikutnya, Chelsea akan mengikuti Liga Premier Summer Series dengan menghadapi Brighton & Hove Albion, (22/7), Newcastle United (26/7), dan Fulham (30/7). 

Editor


Komentar
Banner
Banner