piala dunia

Cetak Rekor, FIFA Raup Pendapatan Rp117 Triliun di Piala Dunia 2022

Federasi Sepak Bola Internasional atau FIFA berhasil mencetak rekor pendapatan sebesar US$7,5 miliar atau setara Rp 117 triliun.

Featured-Image
FIFA Raup Untung hingga Rp117 Triliun di Piala Dunia 2022 Qatar. Foto-net

bakabar.com, BANJARMASIN - Federasi Sepak Bola Internasional atau FIFA berhasil mencetak rekor pendapatan sebesar US$7,5 miliar atau setara Rp 117 triliun.

Pendapatan ini diperoleh dari kesepakatan komersial yang terkait dengan Piala Dunia 2022 di Qatar.

Mengutip media Qatar, Aljazeera, keuntungan dari Piala Dunia 2022 ini lebih banyak USD 1 miliar (Rp15,7 triliun) dari yang didapatkan edisi 2018 di Rusia. Ini mencakup penghasilan tambahan yang didukung kesapakatan komersial dengan tuan tumah pada tahun ini.

Penghasilan tambahan didapat dari kesepakatan komersial dengan sang tuan rumah tahun ini. Qatar Energy bergabung sebagai sponsor tingkat atas Piala Dunia, sedangkan bank QNB dan perusahaan telekomunikasi Ooredoo bergabung sebagai sponsor tingkat ketiga.

Baca Juga: Daftar Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Sejarah Piala Dunia!

FIFA juga mengumumkan sponsor tingkat kedua yang baru bergabung, yakni platform keuangan crypto.com dan penyedia blockchain Algorand. Mereka adalah sponsor baru asal Amerika Serikat pertama di Piala Dunia dalam lebih dari satu dekade.

Kesepakatan siaran utama untuk Piala Dunia tahun ini ditandatangani selama kepresidenan Sepp Blatter dalam kesepakatan dua turnamen untuk acara Rusia dan Qatar. Itu termasuk kesepakatan dengan Fox di Amerika Serikat dan penyiar Qatar BeIN Sports sejak 2011.

FIFA membayar komite penyelenggara negara tuan rumah, hadiah uang, perjalanan dan akomodasi untuk tim dan staf pendukung. Organisasi juga membayar dana warisan untuk membantu mengembangkan olahraga di negara tuan rumah setelah sirkus Piala Dunia meninggalkan kota.

Juara Piala Dunia 2022 ini akan kecipratan hadiah senilai USD44 juta (Rp690,96 miliar) dari total USD440 (Rp6,9 triliun).

Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2022, Ini 5 Makanan Lezat Khas Qatar

Editor


Komentar
Banner
Banner