OTOMOTIF

Cerita Para Pengguna Sedan MG 5 GT: Melebihi Ekspektasi

Sejumlah pemilik MG 5 GT memberikan pengalamannya tentang sedan ikonik bergaya Brit Dynamic tersebut.

Featured-Image
Cerita para pengguna tentang sedan MG 5 GT. Foto: dok. MG

bakabar.com, JAKARTA – Sejumlah pemilik MG 5 GT memberikan pengalamannya tentang sedan ikonik bergaya Brit Dynamic tersebut.

Sedan coupe 4 pintu ini mengadopsi gaya desain baru generasi ketiga MG Family Design Language, baik pada eksterior maupun interiornya.

Karakter kuat sekaligus mewah pada setiap lekukannya tak lepas dari kontribusi Advanced Design Studio milik MG yang berlokasi di London.

Lantas, apa kata pengguna setelah  membuktikan sendiri MG 5 GT, berikut cerita mereka membagikan pengalamannya masing-masing.

Baca Juga: Mengusung Teknologi Rubik's Cube, MG4 EV akan Hadir di Indonesia?

William Widjaja, kepincut sedan MG ini karena sering melihatnya di akun Instagram temannya.

Pengusaha bidang elektrikal ini kemudian research sendiri dengan browsing via internet.

“Dengan harga yang ditawarkan, tidak ada mobil Eropa dengan fasilitas yang sama, kalau ada pasti harganya lebih mahal," kata dia, kepada apahabar, Sabtu (26/11).

Mobil MG 5 GT berwarna Metal Ash Grey yang dipilih pria yang berdomisili di Cenhkareng Jakarta Barat itu disebut memiliki handling enak, terutama di tol.

"Tenaga juga oke untuk di dalam kota, dan bahan bakarnya cukup irit. Saya suka fitur Android Auto dan 360 omnidirectional camera, di samping tentunya Electric Sunroof," ungkapnya.

Baca Juga: Bukan Hanya Lelaki, MG 5 GT juga Menjadi Mobil yang Diminati Wanita

Hal senada diungkapkan Anna Mustika saat menjajal unit yang berwarna merah pertama kali di GIIAS 2022.

"Kebetulan itu warna kesukaan saya. Desainnya pun luar biasa,” ujar wanita yang sehari-hari membawa mobilnya dari selatan Jakarta ke pusat kota.

Cerita Anna Mustika tentang MG 5 GT. Foto: dok. MG
Cerita Anna Mustika tentang MG 5 GT. Foto: dok. MG

Dirinya makin tertarik lantaran kesemsem ketika melihat interiornya, di mana 3D diamond pattern-nya tampak elegan.

"Saya menduga ini mobil mahal namun ternyata harganya di kisaran Rp300 juta. Apalagi dilengkapi Electric Sunroof, sesuai keinginan saya," bebernya.

Baca Juga: MG Extender Bakal Diuji Coba di Wilayah Kalimantan, Segahar Apa Spesifikasinya?

Baca kisah serunya di halaman selanjutnya...

HALAMAN
12
Editor


Komentar
Banner
Banner