Kalsel

Cekcok Gegara Ekonomi, IRT di Mantewe Tanbu Nekat Tenggak Racun Pembasmi Rumput

apahabar.com, BATULICIN – Percobaan bunuh diri terjadi di KM 77 RT 05 Desa Gunung Raya, Kecamatan…

Featured-Image
Korban saat dilarikan ke rumah sakit. Foto-Humas Polres Tanbu

bakabar.com, BATULICIN – Percobaan bunuh diri terjadi di KM 77 RT 05 Desa Gunung Raya, Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu).

Seorang ibu rumah tangga atau IRT iniasil ID mencoba mengakhiri hidupnya dengan meminum obat pembasmi rumput, Sabtu (4/12) sekira pukul 16.30 Wita.

Kapolres Tanbu, AKBP Himawan Sutanto Saragih, melalui Kasi Humas, AKP H I Made Rasa, membenarkan kejadian tersebut.

“Ya benar, kami mendapat laporan bahwa telah terjadi percobaan bunuh diri yang dilakukan seorang ibu rumah tangga dengan meminum obat pembasmi rumput merk Gramoxone,” ungkap AKP Made, Minggu (5/12).

AKP Made menjelaskan awalnya personel Polsek Mantewe menerima laporan warga terkait dengan adanya dugaan salah seorang warga KM 77 RT 05 Desa Gunung Raya Kecamatan Mantewe yang melakukan percobaan bunuh diri.

“Saat itu korban sudah berada di Puskesmas Mantewe untuk menjalani perawatan medis,” ujarnya.

Menurut keterangan saksi, dugaan aksi bunuh diri dilakukan korban di ruang dapur rumah korban sendiri sekira pukul 16.30 Wita. Dugaan bunuh diri itu pun diketahui oleh suaminya yakni Rubiansyah.

“Saat itu suaminya memergoki istrinya sedang meminum Gramoxone. Kemudian merebut botolnya dan selanjutnya meminta pertolongan dan meminumi korban susu beruang serta air kelapa,” tuturnya.

“Korban dibawa ke Puskesmas Mantewe kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr H Andi Abdurrahman Noor,” tukasnya.

Menurut keterangan saksi, kata Made, antara korban dan suaminya sering cekcok dan bertengkar mulut.

“Sekira 3 hari yang lalu diributkan dengan permasalahan ekonomi. Korban mudah tersinggung dan suka melakukan hal yang tidak diinginkan,” pungkas Made.



Komentar
Banner
Banner