Tak Berkategori

Cegah Kerumunan di Pusat Perbelanjaan Balikpapan, Satgas Bangun Posko Pengawasan

apahabar.com, BALIKPAPAN – Satgas Covid-19 Kota Balikpapan membentuk Posko di mal dan pasar untuk mengawasi protokol…

Featured-Image
Ilustrasi pusat perbelanjaan. Foto-Ist

bakabar.com, BALIKPAPAN – Satgas Covid-19 Kota Balikpapan membentuk Posko di mal dan pasar untuk mengawasi protokol kesehatan para pengunjung.

“Rencana mulai nanti malam akan dibangun poskonya untuk menjaga dan mengingatkan kepada pengelolanya agar tetap menjalankan protokol kesehatan. Jangan sampai kejadian seperti di Tanah Abang dan mal yang memuncak,” ujar Wali Kota Balikpapan, Rizal Effendi, saat press rilis di Pemkot, Senin (3/5).

Pengetatan protokol kesehatan menjadi atensi sekaligus untuk melakukan langkah antisipatif. Sebab, kata dia, setiap menjelang lebaran, mal dan pusat perbelanjaan lainnya selalu padat pengunjung.

Sementara Rizal Effendi mengatakan pembentukan posko di pasar agak sulit, karena meskipun sudah diimbau, pengunjung tetap membludak.

“Pasar ini memang sulit kita karena pasarnya terbatas. Jadi harus betul-betul diwaspadai. Kita lagi siapkan SOP-nya untuk pasar,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner