Liga Italia

Cedera Lagi, Paul Pogba Gagal Total di Musim Ini

Paul Pogba kembali mengalami cedera saat Juventus menjamu Cremonese, Minggu (15/5) dini hari WIB. 

Featured-Image
Paul Pogba kembali menderita cedera saat Juventus menang 2-0 dari Cremonese, Senin (15/5) dini hari WIB. (Foto: dok. Dailymail)

bakabar.com, JAKARTA - Paul Pogba kembali mengalami cedera saat Juventus menjamu Cremonese, Minggu (15/5) dini hari WIB. Pogba hanya bermain selama 21 menit sebelum ditarik keluar lapangan. 

Pemain berusia 30 tahun sudah hampir semusim penuh tidak bisa tampil bersama Juve, sejak ia bergabung pada awal musim lalu. 

Cedera meniskus di lutut Pogba juga menghalangi dirinya bermain di Piala Dunia 2022 dengan Prancis, sementara ia hanya melakoni 137 menit pertandingan dengan si Nyonya Tua di semua ajang kompetisi. 

Baca Juga: Peluang Arsenal Jadi Juara Liga Inggris Semakin Tipis

Laga itu merupakan permainan keempat Pogba secara beruntun di Liga Italia, setelah berjuang lebih dari setahun untuk pulih dari cedera sebelumnya. 

Sementara itu Juventus baru bisa membuka kemenangan dari Cremonese pada menit ke-55, melalui Nicolo Fagioli. 

Tim asuhan Massimiliano Allegri kemudian menggandakan keunggulan 20 menit lebih berselang lewat gol Gleison Bremer. 

Kemenangan ini membuat Juve mengoleksi 69 poin di posisi kedua Serie A, unggul tiga poin dari Inter. 

Editor


Komentar
Banner
Banner