Hot Borneo

Catat, Harga Pertamax Cs Terbaru di Kalsel

apahabar.com, BANJARBARU – Pertamina secara berkala menyesuaikan harga tiga produk bahan bakar khusus (BBK) atau BBM…

Featured-Image
Ilustrasi. Foto-Ist

bakabar.com, BANJARBARU – Pertamina secara berkala menyesuaikan harga tiga produk bahan bakar khusus (BBK) atau BBM non-subsidi.

Penerapan kenaikan harga Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite juga berlaku di Kalimantan Selatan (Kalsel), sejak 3 Agustus 2022.

Area Manager Communication dan CSR Regional Kalimantan, Susanto Agus Satria membenarkan penyesuaian harga BBM non-subsidi juga berlaku untuk Kalsel.

Harga Pertamax Turbo naik dari Rp16.550 menjadi Rp18.250. Sedang Pertamina Dex melambung dari 16.850 jadi Rp19.250

“Dan Dexlite disesuaikan dari 15 ribu rupiah menjadi Rp 18.250,” ringkasnya dihubungi bakabar.com, Jumat pagi (5/8).

Penjelasan Pertamina

Mekanisme penyesuaian harga secara berkala kembali dilakukan Pertamina ketika harga BBM non-subsidi fluktuatif seiring perkembangan terkini dari industri minyak dan gas.

“Terutama harga minyak dunia atau ICP,” ujar Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting via keterangan tertulis.

Tercatat, harga rata-rata ICP per Juli di angka 106.73 USD/barel, masih lebih tinggi sekitar 24 persen dari harga ICP pada Januari 2022.

“Harga ICP ini memang sangat fluktuatif, namun harganya masih cukup tinggi," paparnya.

Untuk informasi lengkap mengenai seluruh harga produk Pertamina terbaru, masyarakat dapat mengakses website berikut https://www.pertamina.com/id/news-room/announcement/daftar-harga-bbk-tmt-3-agustus-2022-Zona-3



Komentar
Banner
Banner