Tips Olahraga

Cara Memilih Sepatu Olahraga agar Terhindar dari Cedera

Jika salah memilih sepatu, akan mengakibatkan berbagai macam resiko seperti cedera, terkilir, pegal pada kaki.

Featured-Image
Tips Memilih Sepatu Olahraga (Foto: dok. Bukalapak)

bakabar.com, JAKARTA - Sepatu olahraga memiliki peranan penting saat Anda melakukan suatu kegiatan fisik seperti lari pagi, gym, ataupun olahraga lainnya. Memilih sepatu olahraga yang tepat adalah hal penting yang perlu Anda ketahui.

Jika salah memilih sepatu, akan mengakibatkan berbagai macam resiko seperti cedera, terkilir, pegal pada kaki.

Faktor menentukan kenyamanan sepatu selain material dan desainnya adalah ukurannya. Sepatu yang kekecilan bisa mengakibatkan ketidaknyamanan.

Untuk menghindari hal tersebut, sebaiknya Anda membeli di toko sepatu untuk langsung dicoba agar meminimalisasi resiko sepatu tersebut kekecilan.

Baca Juga: Tips Berwisata ke Korea Utara yang Dijamin Aman

Agar lebih aman, pilihlah sepatu olahraga yang tepat agar terhindar dari beragam permasalahan. Berikut adalah tips cara memilih sepatu olahraga agar terhindar dari cedera:

1. Pilihlah ukuran yang tepat

Sepatu yang tidak pas akan membuat kaki menjadi sakit, sehingga tidak leluasa saat menjalankan aktifitas. Oleh sebab itu, ukurlah sepatu Anda setidaknya memiliki jarak antara ujung kaki dengan ujung sepatu selebar ibu jari.

Kemudian, carilah sepatu yang mempunyai lebar sesuai dengan lebar kaki, sehingga pijakan kaki akan terasa lebih nyaman.

2. Pilih sepatu yang spesifik

Memilih sepatu yang spesifik dapat diartikan seperti, jika Anda melakukan olahraga lari, pilihlah sepatu yang khusus untuk olahraga tersebut.

Walaupun sepatu lari terlihat menyerupai sneakers, namun sepatu lari dirancang untuk mencegah cedera dengan adanya bantalan khusus yang membuatnya nyaman.

Baca Juga: Apa yang Harus Dilakukan jika Terjebak Kerumunan?

3. Teknologi pada sepatu

Setiap jenis sepatu memiliki teknologi yang berbeda-beda sesuai dengan kebutuhan. Pilihlah sepatu berdasarkan kebutuhan Anda, dan penting juga untuk memastikan ikatan tali sepatu yang kuat.

Beberapa orang hanya fokus pada tampilan luar dari sepatu, tanpa memikirkan bagian tali sepatu.

Padahal dukungan pada tali sepatu sangatlah penting, terutama jika Anda menggunakannya untuk berolahraga lari dengan jarak jauh.

4. Perhatikan bantalan sepatu

Membeli sepatu bukan hanya melihat desain dari sepatu tersebut, cobalah perhatikan bantalan dari sebuah sepatu.

Pasalnya, kenyamanan bantalan yang ada pada sepatu sangatlah penting untuk menunjang performa Anda saat berolahraga.

Baca Juga: Mengenang Lee Ji Han, ‘Mas Luwak’ yang Jadi Korban Halloween Itaewon

5. Kualitas bahan

Pilihlah Sepatu berbahan tekstil dengan kualitas yang nyaman dipakai agar terhindar dari kaki lecet.

Sebelum membeli sepatu, sebaiknya Anda mencoba sepatu tersebut dengan melakukan gerakan jalan untuk mengetahui bahwa sepatu tersebut nyaman dan lentur saat digunakan.

6. Beli Malam hari

Beberapa fakta membuktikan bahwa membeli sepatu di malam hari memang lebih baik karena pada saat itu telapak kaki melebar. Sehingga ketika sepatu digunakan sepanjang hari, kaki tidak akan merasakan kesempitan.

Editor


Komentar
Banner
Banner