FIFA Matchday

Bukan di SUGBK, Ini Stadion FIFA Matchday Indonesia Vs Burundi

Federasi sepak bola Indonesia, PSSI memastikan pertandingan FIFA Matchday Indonesia vs Burundi akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Featured-Image
PSSI menunjuk Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi sebagai tempat pertandingan FIFA Matchday melawan Burundi (Foto: dok. PSSI)

bakabar.com, JAKARTA – Federasi sepak bola Indonesia, PSSI memastikan pertandingan FIFA Matchday Indonesia vs Burundi akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Kabar kepastian Stadion Patriot Candrabhaga digunakan untuk pertandingan FIFA Matchday pada 25 dan 28 Maret 2023 mendatang disampaikan oleh Wakil Ketua Umum I PSSI, Zainudin Amali.

“Setelah kami melakukan pengecekan langsung dan diskusi, kami memilih Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi sebagai lokasi pertandingan FIFA Matchday melawan Burundi,” ujar Amali dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (14/3).

Lebih lanjut, mantan Menpora itu menjelaskan beberapa faktor yang menjadi pertimbangan PSSI menunjuk Stadion Patriot Candrabhaga sebagai venue pertandingan FIFA Matchday.

Baca Juga: Sibuk Urus PSSI, Amali Ogah Disebut Masih Jabat Menpora

Zainudin Amali mengatakan, dari segi fasilitas seperti lahan parkir dan akses yang lebih siap menjadi dasar penunjukan Stadion Patriot Candrabhaga oleh PSSI.

“Secara fasilitas Stadion Patriot Candrabhaga lebih siap. Selain itu fasilitas penunjang lainnya juga ada seperti lahan parkir, akses, dan lain-lain,” jelas Waketum PSSI.

Zainudin Amali pun berharap pertandingan melawan tim nasional Burundi nanti, Timnas Merah Putih berhasil mendapatkan hasil yang diinginkan sekaligus mendongkrak posisi Indonesia di peringkat FIFA.

“Semoga pertandingan melawan Burundi nanti berjalan lancar, aman dan Timnas Indonesia mampu meraih kemenangan demi mendongkrak posisi di peringkat FIFA,” pungkas Amali.

Baca Juga: Ketum PSSI Larang SUGBK Digunakan Hingga Piala Dunia U-20

Adapun nantinya dalam ajang FIFA Matchday melawan Burundi, Timnas Indonesia akan menurunkan skuat Senior yang akan diperkuat seperti Jordi Amat, Sandy Walsh hingga Elkan Baggott.

Di samping itu, nantinya timnas Burundi yang mayoritas pemainnya bermain di Liga Eropa akan tiba di Jakarta pada 22 Maret mendatang.

Pada edisi terakhir FIFA Matchday tahun lalu, Indonesia berhasil meraih dua kali kemenangan kala melawan Curacao dengan skor 3-2 dan 2-1.

Editor


Komentar
Banner
Banner