kabar viral

Buaya Muara Sanipah Usik Warga Tanah Laut!

Ketenangan warga Desa Batakan, Kecamatan Panyipatan, Tanah Laut, terusik. Seekor buaya muara muncul dalam beberapa hari terakhir.

Featured-Image
Ilustrasi buaya muara yang dilaporkan muncul di sekitar Desa Batakan, Tanah Laut, dalam beberapa hari terakhir. Foto: Suara Merdeka

bakabar.com, PELAIHARI - Ketenangan warga Desa Batakan, Kecamatan Panyipatan, Tanah Laut, terusik. Seekor buaya muara muncul dalam beberapa hari terakhir.

Ketegangan dirasakan masyarakat mengingat buaya tersebut berukuran cukup besar. Pun lokasi pertama kemunculan buaya, berdekatan dengan permukiman.

"Diduga buaya tersebut datang dari arah Muara Sanipah, ketika air laut mulai pasang," papar Kasat Polairud Polres Tala, Iptu Khairin Aplani, Jumat (30/6).

Baca Juga: Bersihkan Babat Sapi, Pria di Tanah Bumbu Disambar Buaya

Proses pencarian buaya sudah dilakukan dalam beberapa jam terakhir, tetapi belum membuahkan hasil.

"Kami mengimbau warga yang berdekatan dengan sungai agar berhati-hati, terutama ketika beraktivitas di sekitar sungai," papar Khairin.

Sebelumnya hewan predator perairan itu sudah sering terlihat. Namun dalam beberapa hari terakhir, lokasi kemunculan si buaya mulai mendekati permukiman warga.

"Berdasar informasi warga, mereka melihat setidaknya dua ekor buaya yang berkeliaran. Namun demikian, kami belum menerima laporan perihal serangan buaya," tukas Khairin.

"Kami akan terus melakukan pemantauan. Selanjutnya apabila diperlukan, kami akan turun bersama Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) untuk melakukan pencarian," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner