bakabar.com, JAKARTA - Kereta Api Brantas tujuan Jakarta-Blitar menabrak sebuah truk di perlintasan sebidang Jalan Madukoro, Semarang, Selasa (18/7) malam.
Kereta menabrak bagian depan kepala truk trailer yang melintas dari arah utara menuju selatan.
Baca Juga: Viral! Seorang Pria Mengakhiri Hidup di Rel Kereta Senen
Bahkan api menyala saat tabrakan yang disusul asap mengepul yang disertai bara terpercik melambung ke langit.
Bagian kepala dan ekor gandengan truk terjepit di mulut jembatan rel Jembatan Kanal Banjir Barat Semarang.
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Tol Jagorawi, Satu Penumpang Tewas
Belum terdapat keterangan resmi yang disampaikan kepolisian dan PT KAI tentang insiden kecelakaan.
Salah seorang penumpang bernama Dimas (25) mengaku tidak tahu kejadian pasti tabrakan.
"Hanya terdengar benturan kemudian kereta berhenti," kata penumpang tujuan Blitar.
Sementara itu, petugas gabungan kepolisian dan KAI masih berupaya mengevakuasi rangkaian gandengan truk yang terjebak di mulut jembatan.
Belum diketahui pasti jumlah korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Lihat postingan ini di Instagram