Hot Borneo

Brakkk... Pohon Kasturi Tumbang Menimpa Rumah dan Bengkel di Mataraman Banjar

 Sebuah rumah beserta bengkel rusak parah akibat tertimpa pohon kasturi berukuran besar pada Rabu (15/2) sekitar pukul 14.30 Wita.

Featured-Image
Pohon kasturi tumbang menimpa rumah sekaligus bengkel di Desa Mataraman, Kabupaten Banjar, Rabu (15/2). Foto- Plt Kades Mataraman for apahabar.com

bakabar.com, MARTAPURA - Sebuah rumah beserta bengkel rusak parah akibat tertimpa pohon kasturi berukuran besar pada Rabu (15/2) sekitar pukul 14.30 Wita.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Ahmad Yani, Kilometer 60, RT 3, Desa Mataraman, Kecamatan Mataraman, Kabupaten Banjar. 

Plt Kepala Desa Mataraman, Suriadi mengatakan, pohon kasturi tumbang mengenai rumah warganya bernama Andik Purnomo. 

Kala itu, kata dia, hujan deras disertai angin kencang menerjang Mataraman dan sekitarnya. 

"Bengkel rusak, rumah di bagian dapur lumayan parah," ucap Suriadi kepada bakabar.com. 

Baca Juga: BREAKING! Ratusan Warga Seruduk Kantor DPRD Banjar, Tuntut Pambakal Mundur

Padahal ketika kejadian, terdapat tiga unit mobil milik pelanggannya di dalam bengkel. 

"Satu mobil rusak karena tertimpa batang kasturi," katanya. 

Sementara itu, Kasi Damkar Penyelamatan dan Evakuasi DPKP Banjar, Gusti Yudhi mengungkapkan, pohon tumbang sudah dievakuasi warga menggunakan mesin chain saw.

"Anggota DPKP ketika mau berangkat mendapat informasi bahwa pohon sudah ditangani warga setempat," pungkasnya.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. 

Editor


Komentar
Banner
Banner