bakabar.com, BATULICIN – Pelatihan service motor konvensional dan pelatihan tata rias kecantikan di Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) sudah berjalan.
“Ya sudah kita mulai pelatihannya. Wakil Bupati Tanbu yang membuka acaranya secara resmi kemarin,” ungkap Plt Kepala BLK Tanbu, Syaikul Ansari, Kamis (8/7).
Syaikul mengatakan BLK Tanbu di bawah binaan Kementerian Tenaga Kerja yang pembinanya adalah Balai Besar Balai Latihan Kerja Bekasi yang mana pada 2021 ini mendapatkan 5 paket pelatihan.
Pelatihan tahap pertama sudah dilaksanakan sekira pada Februari, yaitu pelatihan kelistrikan, bangunan sederhana dan tata boga.
Pelatihan tahap kedua, yakni pelatihan servis motor konvensional dan tata rias kecantikan yang sekarang sedang berjalan.
“Peserta satu kegiatan berjumlah 16 orang, jadi total dengan dua kegiatan saat ini sebanyak 32 peserta,” jelasnya.
Syaikul menyebut kegiatan pelatihan ini merupakan satu visi dengan apa yang menjadi komitmen Bupati dan Wakil Bupati Tanbu dalam RPJMD atau Renstra yaitu peningkatan kapasitas tenaga kerja ataupun pencari kerja.
“Dengan adanya pelatihan ini diharapkan dapat menciptakan lapangan kerja dan pekerja yang mandiri serta berdaya saing,” pungkasnya.