Kualifikasi Euro 2024

Belgia Tembus Euro 2024, Tedesco: Target Pertama Tercapai

Pelatih timnas Belgia, Domenico Tedesco mengaku sudah berhasil mencapai target pertamanya kala melatih tim berjuluk Red Devils di kualifikasi Euro 2024.

Featured-Image
Pelatih Belgia Domenico Tedesco (Sumber :ROyal Belgian Football

bakabar.com, JAKARTA - Pelatih timnas Belgia, Domenico Tedesco mengaku sudah berhasil mencapai target pertamanya kala melatih tim berjuluk Red Devils di kualifikasi Euro 2024.

Sebab, dirinya sukses mengantarkan timnas Belgia melangkah ke babak utama Euro 2024 mendatang, usai mengalahkan Austria pada pertandingan babak kualifikasi, Sabtu (14/10) dini hari.

“Sejak saya tiba, tujuan kami adalah lolos ke Euro 2024, dan kami mencapainya," jelas Tedesco dikutip dari situs resmi tim nasional Belgia.

Baca Juga: Portugal Lolos Euro 2024, Roberto Martinez Puji Penampilan Apik CR7

Di samping itu, Tedesco menuturkan kesuksesan anak asuhnya menekuk Austria berkat strategi serangan balik yang ia andalkan.

"Di babak pertama, idenya adalah bersabar, membiarkan mereka bermain dan menunggu peluang. Kami punya kecepatan tinggi di sisi sayap dan depan, dan kami tahu itulah yang akan kami lakukan untuk menyakiti mereka," pungkas Domenico Tedesco.

Belgia sendiri mampu mengalahkan Austria berkat dua gol Dodi Lukebakio di menit 12' dan 55' dan satu gol yang dilesatkan oleh Romelu Lukaku 58'.

Baca Juga: Kylian Mbappe Ciamik, Prancis Segel Tiket Euro 2024

kendati sudah dipastikan lolos, Tedesco menegaskan tim asuhnya tetap tak akan meremehkan sisa-sisa pertandingan di babak kualifikasi Euro 2024 selannjtunya.

"Kami berada di Euro sekarang,  tetapi sebelum itu, ada pertemuan di Swedia Senin ini. Jadi kami harus memikirkan pertandingan ini di atas segalanya dan memulihkan diri dengan baik sebelum itu terjadi," pungkas Tedesco.

Sisa pertandingan Belgia dalam kualifikasi grup Euro 2024 masih memungkinkan pasukan Red Devil menerima kekalahan, mengingat lawan mereka tim kuat seperti Swedia, sisanya Belgia akan menghadapi Azerbaijan pada laga terakhir penyisihan grup.

Editor


Komentar
Banner
Banner