Liga jerman

Bayern Munchen Rebut Gelar Juara Bundesliga Borussia Dortmund

Bayern Munchen berhasil merebut gelar Bundesliga dari Borussia Dortmund usai menang 2-1 dari Cologne.

Featured-Image
Bayern Munchen jadi juara di bundesliga musim 2022/2023. (Foto

bakabar.com, JAKARTA - Bayern Munchen berhasil merebut gelar Bundesliga dari Borussia Dortmund usai menang 2-1 dari FC Cologne. 

Munchen memastikan trofi juara liga ke-11 nya pada Sabtu (27/5) malam, lewat gol Kingslet Coman di menit 8.

Di menit 81 tim tamu sempat menyamakan kedudukan melalui penalti Dejan Ljubicic, tapi Jamal Musiala keluar sebagai pahlawan FC Hollywood setelah mencetak gol pada menit 89.

Disaat Munchen menang 2-1, sang rival yang tadinya berada di puncak Bundesliga, Borussia Dortmund terpaksa menyerahkan gelar juara usai bermain imbang 2-2 dengan Mainz di waktu yang sama. 

Baca Juga: Bayern Munchen Dikabarkan Lepas Sadio Mane, 3 Klub Raksasa Antri

Kedua tim sama-sama mengumpulkan 71 poin, namun Bayern lebih unggul dalam selisih gol dan memupus mimpi Dortmund menjadi juara Liga Jerman sejak terakhir terjadi di tahun 2012.

"Sulit dipercaya bahwa saya mengalami perburuan gelar seperti itu," kata Thomas Mueller selepas laga. 

"Orang-orang yang tertarik dengan sepak bola memiliki perasaan bahwa kami tidak pantas menerima ini dan saya mengerti karena paruh kedua musim ini kacau bagi kami," lanjutnya. 

"Tapi itu masih merupakan momen yang sulit dipercaya. Gila. Menggetarkan. Says berharap itu akan terjadi tapi saya tidak berpikir itu akan terjadi," pungkas Mueller. 

Baca Juga: Tuchel: Bayern Munchen dan Manchester City Selevel Kok!

Sementara kemenangan Munchen memastikan juara, media-media lokal Jerman menyebutkan bahwa Oliver Kahn dan Hasan Salihamidzic dipecat dadi Munchen. 

Kahn dipecat dari kursi kepala eksekutif klub, sementara Salihamidzic dipecat dari posisinya sebagai direktur olahara. 

Editor


Komentar
Banner
Banner