bakabar.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengungkapkan mengapresiasi para pengusaha yang turut serta berjasa atas pertumbuhan ekonomi di Indonesia.
Hal tersebut diungkapnya pada acara dari CEO Indonesia Exellence Awards 2023 dan Indonesia Best Chief Marketing Officer Awards 2023 yang diselenggarakan Warta Ekonomi, Kamis (14/12).
Sandiaga menilai pengusaha telah melakukan pengembangan hingga inovasi dalam merespons berbagai tantangan. Baik yang berasal dari dalam negeri maupun dari luar negeri. Langkah tersebut dinilainya telah berkontribusi terhadap pembangunan yang dilakukan Presiden Joko Widodo.
Baca Juga: APBN Terlanjur Nyemplung, Tak Mungkin IKN Dibatalkan!
Baca Juga: Investasi Asing Mandek, OIKN: Sedang Berproses Ya!
“Pertumbuhan Ekonomi Indonesia tidak terlepas dari peran pengusaha-pengusaha yang senantiasa melakukan adaptasi dan inovasi dalam mengembangkan ekonomi dan kelangsungan bisnis dari Perusahaan,” ujarnya melalui keterangan resmi, Sabtu (16/12).
Sandiaga berharap gelaran ini akan menjadi sebuah stimulan bagi segenap insan pengusaha tanah air untuk terus berkarya. Termasuk menghadirkan inovasi hingga mendongkrak roda ekonomi dari Indonesia.
“Semoga acara ini dapat memberikan motivasi bagi setiap CMO. Terus melahirkan inovasi, pengembangan dan stimulan positif bagi roda ekonomi dari Indonesia,” ungkapnya.
Baca Juga: Investasi Asing di IKN Loyo, Investor Domestik Sat-Set
Baca Juga: Pakuwon Ngerem Pembangunan di IKN, Ekonom Senior: Pengusaha Rasional
CEO Warta Ekonomi, Muhammad Ihsan mengatakan gelaran yang bertemakan “Managing Brand Innovation to Navigate Customer Loyalty” ini merupakan bentuk apresiasi terhadap insan-insan pemasaran tanah air yang telah melakukan berbagai inovasi.
“Khususnya dalam hal digitalisasi guna mendongkrak roda ekonomi dalam terpaan berbagai ancaman terhadap pertumbuhan ekonomi tanah air baik lokal maupun internasional,” katanya.
Adapun Indonesia Best CMO Awards 2023, selain dihadiri Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno dan CEO Warta Ekonomi Muhammad Ihsan, juga turut dihadiri oleh Plt Gubernur Lemhannas Laksamana Madya (Laksdya) TNI Maman Firmansyah, Ketua Umum Yayasan Global CEO Indonesia Trisya Suherman dan Pakar Pemasaran dan Founder Markplus.inc Hermawan Kartajaya.