Kalteng

Banjir di Bukit Rawi Kalteng Makin Parah, Jalan Ditutup Sementara

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Jalan Trans Kalimantan Poros Tengah di Desa Penda Barania Bukit Rawi, Pulang…

Featured-Image
Tim gabungan saat melakukan penutupan Jalan menuju titik banjir di Desa Penda Barania, Kecamatan Kahayan Tengah.

bakabar.com, PALANGKA RAYA - Jalan Trans Kalimantan Poros Tengah di Desa Penda Barania Bukit Rawi, Pulang Pisau, Kalteng, makin parah.

Titik terdalam di lokasi banjir tersebut diperkirakan sudah mencapai satu meter sejak Sabtu kemarin. Ruas jalan pun terpaksa ditutup sementara.

Camat Kahayan Tengah, Siswo, bersama aparat gabungan lainnya seperti TNI-Polri, Satpol PP dan BPBD mengimbau kepada pengendara untuk sementara waktu untuk tidak melintas, terlebih saat malam hari.

"Untuk kendaraan roda empat yang berukuran kecil kita arahkan untuk putar balik, agar tidak terjebak di tengah-tengah banjir, semetara untuk kendaraan pengangkut logistik kita sarankan agar menggunakan kendaraan yang lebih besar dan hanya diperbolehkan melintas pada siang hari" jelasnya, Minggu (14/11).

Tapi sebelumnya, akibat banyak pengendara yang nekat menerobos banjir, banyak kendaraan yang terjebak.

Sementara itu, penutupan jalan di Jalan Trans Kalimantan Poros Tengah di Desa Penda Barania Bukit Rawi ini dimulai pada Pukul 16.30 sampai pagi.

Bagi pengendara roda dua hingga saat ini tetap bisa melintasi lokasi banjir tersebut dengan menggunakan perahu kelotok.



Komentar
Banner
Banner