Olahraga

Bacuya Muncul Lagi, Sekarang Jadi Maskot Piala Dunia U-17 Indonesia

FIFA resmi meluncurkan logo dan maskot Piala Dunia U-17 Indonesia 2023, Jumat (1/9). Maskot yang dipilih adalah Badak Cula Cahaya alias Bacuya.

Featured-Image
Bentuk logo dan maskot Piala Dunia U-17 yang diselenggarakan di Indonesia. Foto: Viva

bakabar.com, JAKARTA - FIFA resmi meluncurkan logo dan maskot Piala Dunia U-17 Indonesia 2023, Jumat (1/9). Maskot yang dipilih adalah Badak Cula Cahaya alias Bacuya.

Bacuya sedianya sudah diperkenalkan sebagai maskot Piala Dunia U-20 2023 yang seharusnya digelar di Indonesia, 20 Mei hingga 11 Juni 2023 lalu.

Namun Indonesia akhirnya batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Imbasnya Bacuya juga batal menjadi maskot, tetapi akhirnya dipakai menjadi maskot Piala Dunia U-17 2023.

Sementara logo Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia terinspirasi warna bendera nasional, laut biru kehijauan dan arus yang mengalir.

Sedangkan mahkota bergambar bola mewakili hasrat global terhadao permainan yang digemari seluruh dunia.

Peluncuran maskot dan logo tersebut memberikan gambaran sekilas kepada penggemar dan pemain di seluruh dunia tentang pengalaman, warna, keragaman, dan semangat perayaan sebuah turnamen.

"Sebuah kehormatan mendapat kepercayaan menggelar kejuaraan sepak bola dunia untuk generasi pesepakbola masa depan," papar Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, di laman resmi FIFA.

"Dengan 73 persen penduduk Indonesia menyukai sepak bola, saya optimistis FIFA U-17 akan berjalan sukses dan mendatangkan banyak penggemar ke stadion," imbuhnya.

Sebelum meluncurkan maskot dan logo, FIFA memastikan pengundian babak penyisihan Piala Dunia U-17 dilakukan 15 September 2023 di Swiss, Zurich, pukul 22.00 Wita.

Adapun Piala Dunia U-17 2023 akan diselenggarakan sejak 10 November hingga 2 Desember dalam empat stadion. Salah satunya Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta Utara.

Editor


Komentar
Banner
Banner