Hot Borneo

Awas Kawasan Pesisir Kalsel, Hujan Petir Mengintai

apahabar.com, BANJARMASIN – Kawasan pesisir Kalimantan Selatan mendapat peringatan dini, terkait potensi hujan petir, Kamis (15/9)….

Featured-Image
pantai Pagatan, Kabupaten Tanah Bumbu. apahabar.com/Puja Mandela

bakabar.com, BANJARMASIN – Kawasan pesisir Kalimantan Selatan mendapat peringatan dini, terkait potensi hujan petir, Kamis (15/9).

Berdasarkan prakiraan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), hujan petir terjadi dini hari di Tanah Bumbu dan Kotabaru.

Sementara dalam waktu bersamaan, cuaca di kawasan lain cenderung cerah berawan dengan suhu sekitar 24 derajat celcius.

Adapun cuaca pagi mayoritas berawan, kecuali Kotabaru dan Batulicin yang diprakirakan sudah diguyur hujan ringan antara pukul 08.00 hingga 11.00 Wita.

Memasuki siang hari, hujan ringan mulai merata turun di sejumlah kawasan, kecuali Tanah Bumbu, Kotabaru dan Tanah Laut yang dipayungi mendung.

Sementara sore hari, cuaca semua kawasan di Kalsel cenderung cerah berawan. Situasi ini membuat suhu berkisar antara 24 hingga 32 derajat celcius dengan kelembaban 60 hingga 90 persen.



Komentar
Banner
Banner