Tak Berkategori

Apple Cegah Pengguna iPhone Googling Konten Porno, Tapi…

apahabar.com, JAKARTA – Apple mengenalkan fitur yang bisa memblokir konten dewasa di iOS 14. Meski ditujukan…

Featured-Image
Iphone 11. Foto-techradar

bakabar.com, JAKARTA – Apple mengenalkan fitur yang bisa memblokir konten dewasa di iOS 14. Meski ditujukan untuk konten porno, filter ini turut memblokir istilah yang terkait dengan kata ‘Asian’.

Dalam iOS 14, pengguna iPhone memiliki opsi untuk mengatur batas screen time. Salah satu pengaturan yang bisa diatur termasuk bagian konten dan privasi, di mana orang tua bisa mengatur konten yang ditampilkan di web.

Melansir detikINET, ada tiga pengaturan yang bisa dipilih yaitu ‘akses tanpa batas’, ‘batasi situs dewasa’, dan ‘hanya situs yang diizinkan’.

Tapi saat memilih opsi ‘batasi situs dewasa’, browser di iPhone seperti Safari dan Brave memblokir konten yang mengandung kata ‘Asian’ di URL.

Dalam temuan The Independent, saat fitur ini diaktifkan, hasil pencarian di Google yang mengandung kata Asian seperti ‘Asian food’ dan ‘Asian countries’ juga ikut diblokir.

Tapi beberapa kata kunci yang populer di situs porno seperti ‘white’, ‘Arab’, ‘Korean’, ‘French’, dan ‘schoolgirl’ masih bisa lolos dari filter ini. Filter ini baru aktif lagi saat pengguna mencoba mencari kata kunci seperti ‘teen’, ‘amateur’ dan ‘mature’.

Isu ini pertama kali ditemukan oleh pengembang iOS Steven Shen. Pada Desember 2019 ia sudah melapor ke Apple soal filter yang menampilkan ‘perilaku tidak benar’ tapi ia tidak menerima tanggapan dari Apple.

“Bug tracking Apple mungkin cukup terkenal di komunitas pengembang Apple. Sebagian besar feedback yang kami ajukan nampaknya masuk ke lubang hitam. Saya berharap mereka memperbaikinya lebih cepat,” kata Shen kepada The Independent.

Filter konten Apple juga tersedia di komputer Mac yang menjalankan MacOS. Tapi hasil pencarian untuk kata kunci ‘Asian’ masih bisa ditampilkan saat fitur ini diaktifkan.

Belum diketahui bagaimana cara Apple menentukan kata kunci mana yang masuk dalam kategori ‘dewasa’ di iPhone dan iPad.

“Saya rasa tidak mungkin seseorang dengan sengaja membuat kode ini. Mungkin hasil dari AI. Mirip dengan bagaimana pengenal wajah mengalami kesulitan saat mendeteksi orang dengan warna kulit lebih gelap,” ucap Shen.



Komentar
Banner
Banner