Politik

Antusias Emak-emak Hadiri Kampanye Syafruddin H Maming di Desa Batuah

apahabar.com,BATULICIN – Emak-emak di Desa Batuah, Kecamatan Kusah Hilir, Tanah Bumbu, nampak antusias mengikuti kampanye calon…

Featured-Image
Kampanye Syahfruddin H Maming di Desa Batuah, Kecamatan Kusah Hilir, Tanah Bumbu, Minggu (01/11). Foto-apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com,BATULICIN – Emak-emak di Desa Batuah, Kecamatan Kusah Hilir, Tanah Bumbu, nampak antusias mengikuti kampanye calon bupati Syafruddin H Maming (SHM), Minggu (01/11).

Tepatnya, emak-emak di Gang Batuah 2 itu, hadir menyimak program pro rakyat dari SHM, berupa pendidikan dan kesehatan gratis.

Antusias emak-emak makin membuncah tat kala Bupati Tanah Bumbu 2 periode sebelumnya, Mardani H Maming muncul.

Mardani H Maming sendiri ketua tim pemenang pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tanbu Syafruddin H Maming-Muhammad Alpiya Rakhman (SHM-MAR).

Mardani H Maming hadir di tengah-tengah ikut menyampaikan program pasangan nomor urut 01 di Pemilihan Bupati (Pilbup) Tanbu 2020, 9 Desember nanti.

“Masyarakat Batuah punya selera sendiri. Masyarakat mendukung kosong satu. Kita menangkan, lihat nanti 9 Desember,” seru Syafruddin H Maming.

Mengenakan kemeja rapi, bermotif batik dan celana kain lengkap dengan sepatu hitam, Syafruddin H Maming menjelaskan visi dan misinya saat nanti menjabat bupati.

Cuncung, sapaan Syafruddin H Maming, fokus menerangkan soal pendidikan dan kesehatan gratis yang sebelumnya pernah di rasakan masyarakat Tanah Bumbu.

“Dari SD, SMP dan SMA sudah di biayai Pemerintah. Sekarang kalau bisa, Pemerintah Tanah Bumbu akan menyekolahkan putra putri Tanah Bumbu menjadi sarjana. Makanya dari itu ada program 1.000,” kata Syafruddin H Maming dalam orasinya.

Di akhir orasi Cuncung, perwakilan emak-emak memberikan cindera mata berupa karikatur yang di lukis dengan cat di media kaca.

Cindera mata itu diberikan sebagai tanda apresiasi masyarakat dengan pasangan Syafruddin H Maming dan M Alpiya Rakhman.

Komentar
Banner
Banner