bakabar.com, BANJARMASIN – Betrand Peto Putra Onsu semakin menegaskan karirnya di blantika musik Tanah Air.
Kali ini, putra dari Ruben Onsu dan Sarwendah itu mengenalkan sebuah single terbaru berjudulSekali Lagiyang bergenre hip hop.
Tak main-main, lagu tersebut ditulis oleh rapper kondang, Igor Saykoji.
Ini adalah kali pertama Betrand Peto membawakan lagu bergenre hip hop.
Seperti diketahui, pria kelahiran Manggarai, Nusa Tenggara Timur itu memang memiliki bakat yang sangat hebat dalam dunia tarik suara. Tak cuma dalam genre pop, namun juga berbagai genre lainnya.
Gaya penulisan yang begitu khas dari Saykoji pun bisa ditemukan pada singleSekali Lagi, di mana dia mengangkat isu sosial yang sangat relate dengan kehidupan sehari-hari.
Para pendengar akan dibuat larut meresapi dan menghayati pesan-pesan yang tersimpan pada tiap bait lirik lagunya.
"Di awal tahun 2021, meski di tengah pandemi, MOP Music tetap berkarya dengan merilis video klip lagu baru Betrand, judulnyaSekali Lagi. Lagu ini mengangkat spirit untuk Betrand menjalani masa transisi menuju usia remaja. Semoga lagu ini bisa diterima dan menjadi spirit juga buat anak-anak usia remaja lainnya," ucap Ruben dilansir Kapanlagi.com.
Video klip dariSekali Lagilaunching perdana hari ini, Kamis (21/1) melalui channel Youtube MOP Music.
Jordi Onsu yang merupakan paman dari Betrand turun tangan langsung sebagai sutradara video klip tersebut, dibantu oleh segenap tim MOP Production.
"Betrand itu remaja yang multitalenta, dia itu anak yang berbakat, jadi gampang diarahkan saat pembuatan video klip. Ada beberapa part dia harus nyanyi sambil ngedance, itu bagus banget, dan proses syutingnya cukup singkat. Ketika syuting team MOP dan talent yang terlibat tetap menjalankan dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19," pungkas Jordi.