bakabar.com, BALIKPAPAN – Perayaan Imlek memang tak lengkap bila tidak ada penampilan dari barongsai.
Dua tahun absen karena pandemi, kali ini barongsai kembali menghibur masyarakat di Klenteng Guang De Miao, Balikpapan, Kaltim, Selasa (1/2).
Pertunjukan khas Tiongkok itu juga memberi rasa bahagia pada masyarakat sekitarnya. Sebab mereka lama tidak melihat atraksi barongsai.
“Lama sudah nggak lihat barongsai mas, tahun lalu juga nggak ada karena masih dilarang. Tahun ini bersyukur masih bisa menonton meski dibatasi,” tutur Hendra, warga sekitar.
Atraksi tiga barongsai di Guang De Miao, memang menarik minat warga yang hadir. Khususnya anak-anak yang mengikuti kemana si singa lincah berjalan.
Pihak Klenteng Guang De Miao juga masih menerapkan pembatasan dalam perayaan imlek kali ini. Sejumlah fasilitas kebersihan sesuai protokol kesehatan disediakan.
“Untuk Imlek shio macan kali ini, kita mohon (diberikan) sehat-sehat semua. Damailah,” kata Herman, salah satu warga Tiongkok yang melakukan ibadah.
Perayaan Imlek di tahun shio macan air juga diharapkannya membawa kemakmuran bagi negara. “Semoga negara kita semakin maju,” katanya.