piala dunia

5 Kiper yang Berpotensi Bersinar di Piala Dunia Qatar 2022

Piala Dunia 2022 akan segera dimulai pada 20 November 2022 yang dibuka dengan mempertemukan Tuan Rumah (Qatar) dengan Ekuador.

Featured-Image
5 kiper yang berpotensi bersinar di Piala Dunia 2022, Qatar. (Dok: Istimewa).

bakabar.com, JAKARTA – Piala Dunia 2022 akan segera dimulai pada 20 November 2022 yang dibuka dengan mempertemukan Tuan Rumah (Qatar) dengan Ekuador.

Turnamen empat tahunan ini biasanya akan menjadi ajang pembuktian para pesepakbola dunia. Mereka akan berlomba untuk menunjukkan siapa yang terbaik diantara mereka.

Mulai dari pelatih, striker, gelandang, bek, hingga kiper akan berlomba menjadi yang terbaik untuk negaranya masing-masing.

Untuk kiper, ada beberapa nama penjaga gawang yang terkenal dalam beberapa tahun belakangan di Piala Dunia.

Ada nama kiper seperti Oliver Khan (Jerman), Gianlugi Buffon (Italia), dan Robinson (Inggris). Selain itu, ada Dida (Brasil), Julio Cesar (Brasil), dan Fabien Barthez (Prancis). Mereka merupakan kiper legendaris dari setiap negara di ajang Piala Dunia.

Di Piala Dunia 2022, ada beberapa kiper di era sepakbola modern yang berpotensi bersinar dan menjadi tulang punggung tim.

Nama-nama tersebut diantaranya adalah:

1. Thibaut Courtois

Berbicara tentang kiper terbaik era modern ini kurang rasanya jika tidak menyebutkan Courtois.

Kiper asal Belgia ini dinobatkan sebagai kiper terbaik dunia usai membawa Real Madrid memenangkan gelar ke-14 di Liga Champions 2021/2022.

Courtois sukses menjadi Man Of The Match (MOTM) pada laga tersebut. Dirinya tampil apik di bawah mistar gawang dan menjadi benteng kokoh untuk Skuad Los Blancos.

Kini, kiper berusia 30 tahun tersebut kembali dipercaya oleh Roberto Martinez untuk membela Timnas Belgia di Piala Dunia 2022.

Dengan prestasinya tersebut, Courtois akan membuktikan kualitasnya di kancah internasional. Pasalnya, Timnas Belgia juga dijagokan sebagai Tim Kuda Hitam di Piala Dunia Qatar 2022.

2. Manuel Neuer

Manuel Neuer juga berpeluang menjadi kiper terbaik di Piala Dunia 2022 tahun ini. Pasalnya, ini merupakan Piala Dunia terakhir Neuer bersama Timnas Jerman.

Dengan begitu, Neuer akan tampil habis-habisan membela Timnas Jerman demi meraih hasil yang maksimal.

Berbekal pengalamannya di ajang paling bergengsi di dunia sepakbola ini, Neuer diprediksi akan dengan mudah meraih predikat kiper terbaik di Piala Dunia 2022.

Ketangguhan dan pengalaman Neuer dalam menjaga gawang tak perlu diragukan. Satu keraguan yang mengiringi kiprahnya mungkin hanya usianya yang telah menginjak 36 tahun.

3. Ederson Moraes

Nama Ederson Moraes bersinar ketika dirinya menjadi kiper kepercayaan Pep Guardiola untuk menjaga gawang Manchester City.

Di klub, Ederson sukses menjadi juru kunci dari pertahanan Man. City sejak pertama kali dirinya bergabung pada 2017 yang lalu.

Ederson menjadi pilihan utama di Timnas Brasil dalam Piala Dunia 2022 kali ini. Kiper berusia 39 tahun ini menjadi salah satu kiper kepercayaan Tite untuk membela skuad Canarinho.

4. Edouard Mendy

Edouard Mendy menjadi kiper asal Benua Afrika yang layak masuk daftar ini. Penampilannya yang menjanjikan bersama Chelsea merupakan modal utamanya.

Mendy hampir pasti menjadi Kiper Utama Senegal di Piala Dunia 2022. Ketangguhannya diharapkan membuat para pemain lainnya lebih tenang dalam bermain.

Bukan tidak mungkin Mendy membawa Senegal melaju jauh di turnamen ini. Tim asuhan Aliou Cisse tersebut memang menjadi salah satu kuda hitam yang patut diwaspadai.

5. Alisson Becker

Brasil memang lebih dikenal sebagai produsen penyerang-penyerang berkualitas. Namun bukan berarti Tim Samba kesulitan mencari kiper tangguh.

Alisson Becker diprediksi menjadi Kiper Utama Brasil pada Piala Dunia 2022. Alisson akan bersaing dengan rekan setimnya Ederson untuk mejadi kiper terbaik di Piala Dunia 2022.

Kualitas Alisson selama menjaga mistar gawang milik Liverpool juga tak perlu diragukan lagi.

Dirinya berhasil membawa Liverpool menjuarai Liga Champions musim 2018-2019. Hal yang belum bisa dilakukan Ederson bersama klubnya.

Itulah beberapa nama kiper yang berpotensi bersinar di Piala Dunia Qatar 2022.

(Sumber: Dari berbagai sumber)



Komentar
Banner
Banner