cuaca ekstrem

3 Langkah Pemprov DKI Jakarta Buat Antisipasi Banjir Rob

langkah-langkah yang dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta guna antisipasi banjir rob

Featured-Image
Daerah Pesisir Utara Yang Terdampak Banjir Rob (Foto: Dok. Kompas.com)

Membuat Pompa Permanen

Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat, Dhany Sukma mengatakan, jajarannya melakukan beberapa strategi pengendalian banjir di musim hujan ini, untuk menekan dampak ikutannya.

Menurut dia, sekarang sedang dirapikan dengan pembuatan pompa permanen (stasioner).

Ia menuturkan untuk Jalan Sentul Pasar Baru sedang dibuat kolam olakan kemudian ada pompa air. "Dan semua berfungsi dengan baik, itu semua bisa kami kendalikan," katanya.

Baca Juga: Tanggul di Muara Baru Retak, Tidak Ada Banjir di Pemukiman

Selain itu, ia juga mengatakan, untuk wilayah Batu Ceper sedang dilakukan revitalisasi saluran air serta melakukan pengerukan di Kali Ciliwung.

"Kita lakukan pengerukan terus di Ciliwung kemudian Kali Cideng dan semuanya yg masuk wilayah Jakarta Pusat," ujarnya.

Saluran Skala Besar dan Mengeruk Kali

Dhany menjelaskan, peningkatan kapasitas volume air dengan membuat saluran (u-ditch) untuk skala besar wilayah Jakarta Pusat di Cideng.

"Kemudian skala besarnya di Cideng sedang dilakukan peningkatan kapasitas volume air dengan membuat 'u-ditch' di Kali Cideng," ungkapnya.

Baca Juga: Banjir di Semarang Menewaskan Tiga Orang Akibat Tersetrum Listrik

Dhany melanjutkan, untuk wilayah Pasar Baru, di Kali Ciliwung sedang dilakukan pengerukan untuk antisipasi banjir. Langkah ini dianggap paling rasional untuk pengendalian banjir.

"Kita lagi buat kolam olakan untuk narik air yang dari Bungur, kemudian di tarik dan ada rumah pompa nyedot ke kolam olakan di sana dibuang ke kali. Alhamdulillah tidak ada banjir lagi," katanya.

Editor


Komentar
Banner
Banner