tanah bumbu

3 Kecamatan Penyumbang Terbanyak Kasus Covid-19 di Tanbu

apahabar.com, BATULICIN – Tiga kecamatan jadi penyumbang terbanyak kasus konfirmasi positif Covid-19 dari 12 kecamatan di…

Featured-Image
Tabel 3 kecamatan data kasus Covid-19 terbanyak di Kabupaten Tanah Bumbu. Foto-Istimewa

bakabar.com, BATULICIN – Tiga kecamatan jadi penyumbang terbanyak kasus konfirmasi positif Covid-19 dari 12 kecamatan di Kabupaten Tanah Bumbu.

Melihat data yang dirilis tim gugus tugas darurat Covid-19 melalui dinas kesehatan setempat pada Kamis (8/7), ada 920 kasus di Kecamatan Simpang Empat yang menjadi penyumbang terbanyak.

Rinciannya 45 orang masih dalam perawatan, 840 orang dinyatakan sembuh, dan 35 orang meninggal dunia.

Kemudian penyumbang terbanyak kedua adalah Kecamatan Angsana dengan 520 kasus. Rinciannya 17 orang masih dalam perawatan, 494 orang dinyatakan sembuh, dan 9 orang meninggal dunia.

Selanjutnya Kecamatan Satui merupakan penyumbang terbanyak ketiga dengan 411 kasus. Rinciannya 37 orang masih dalam perawatan, 359 orang dinyatakan sembuh, dan 15 orang meninggal dunia.

Koordinator Humas Satgas Penanganan Covid-19 Tanah Bumbu, Ardiansyah, mengimbau kepada masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaan serta bekerja sama untuk menekan persebaran Covid-19 di Bumi Bersujud.

“Jangan keluar rumah kecuali sangat penting untuk menghindari terjangkitnya Covid-19, gunakan masker saat beraktivitas,” imbaunya.

Selain itu, jaga kebersihan dan jalankan pola hidup bersih dan sehat, selalu mencuci tangan dengan sabun, jaga jarak, hindari perkumpulan orang banyak, dan membatasi mobilisasi.

“Demi keselamatan bersama, taatlah pada aturan yang telah dianjurkan oleh pemerintah,” tegasnya.



Komentar
Banner
Banner