Kalteng

Enam Hari Kebanjiran, Sekolah di Muara Inu Terpaksa Libur  

apahabar.com, MUARA TEWEH – Hujan yang cukup tinggi pekan ini membuat Desa Muara Inu, Kecamatan Lahei, Kabupaten…

Featured-Image
Banjir yang melanda Desa Muara Inu. Foto-Istimewa

bakabar.com, MUARA TEWEH- Hujan yang cukup tinggi pekan ini membuat Desa Muara Inu, Kecamatan Lahei, Kabupaten Barito Utara, Kalteng terkurung air hingga kedalaman 3 meter. Buntutnya, beragam aktifitas, termasuk kegiatan belajar mengajar pada sejumlah sekolah pun disetop sementara.

Kepala Desa Muara Inu, Hernedi mengaku di desanya sudah 6 hari kebanjiran. Beberapa fasilitas umum pun ikut terendam, seperti Masjid, Balai Basarah, sekolah juga kantor desa.

Baca Juga: Luapan Air Sungai Barito Jadi Kolam Renang Dadakan di Muara Teweh

“Beberapa sekolah dari TK, SDN bahkan SMPN 4 Lahei di Muara Inu liburi. Itu dilakukan untuk menjaga hal hal yang tidak diinginkan, ” kata Hernedi, Minggu (8/3).

Dikatakannya, banjir kali ini memaksa sebagian warga yang berkerja sebagai petani karet tidak menjalankan tugasnya.

Ia pun menginformasikan kalau warga desa Muara Inu membutuhkan sandang pangan. Karena sebagian besar warga tidak bisa bekerja. Sebagian warga yang berada di dataran rendah merasakan air masuk hingga ke rumah.

Pun begitu dirinya selalu mengimbau warganya untuk selalu waspada kalau terjadi hujan deras yang bisa memicu bencana.

Baca Juga: Curah Hujan Tinggi, Beberapa Desa di Barut Mulai Terendam Banjir

Reporter: Ahc17
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner