Politik

Sambut Pilkada Serentak, PDIP Kalsel Sempurnakan Struktur Partai

apahabar.com, BANJARMASIN – DPD PDIP Kalsel terus mematangkan langkah untuk menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak…

Featured-Image
PDIP Kalsel menghelat Rapat Koordinasi Bidang (Rakorbid) Organisasi tingkat Daerah. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – DPD PDIP Kalsel terus mematangkan langkah untuk menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020.

Upaya konsolidasi internal pun terus dilakukan oleh pimpinan partai berlogo banteng itu.

Terbaru, partai besutan Megawati Soekarno Putri itu menghelat Rapat Koordinasi Bidang (Rakorbid) Organisasi tingkat Daerah di Banua, sebutan Kalsel.

Rakorbid itu melahirkan beberapa putusan strategis, yakni terkait penyempurnaan struktur partai di tingkat Anak Ranting, Ranting, dan Anak Cabang.

"Kami ingin membenahi struktur partai, dari kecamatan hingga desa. Bahkan, setiap RW bisa dibentuk Pengurus Anak Ranting,” ucap Wakil Ketua DPD PDIP Kalsel Bidang Organisasi, Fazlur Rahman kepadabakabar.com, Sabtu (25/1) siang.

Sementara itu, Sekretaris DPD PDIP Kalsel, M. Syaripuddin mengatakan partainya merupakan parpol pemenang yang ideologis dan mempunyai struktur mapan, baik dilihat dari sebaran maupun sumber daya manusia (SDM).

Bahkan, Bang Dhin, sapaan akrab Syaripuddin, ingin PDIP menang kembali di Pemilu 2024 nanti.

“Jadi, melalui Pilkada 2020 ini, kami membuka pintu seluas-luasnya kepada masyarakat yang ingin berjuang bersama,” tegasnya.

Oleh sebab itu, PDIP melaksanakan open rekrutmen anggota baru, sepanjang Februari 2020 ini.

“Kendati menjadi anggota baru, tidak menutup kemungkinan akan menjadi pengurus partai sepanjang memiliki kemampuan dan loyalitas,” Cetus Wakil Ketua DPRD Kalsel ini.

Senada dengan hal tersebut, Ketua BP Pemilu PDIP Kalsel, Syafruddin H. Maming mengungkapkan, akan mengerahkan konsentrasi penuh menghadapi Pilkada Serentak 2020.

Kemudian, seiring telah terbentuknya struktur Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN), PDIP sudah melakukan pemetaan saksi TPS dan Regu Penggerak Pemilih.

"Kami optimis, PDIP meraih hasil maksimal di Pilkada 2020 mendatang,” tutup Anggota DPR RI ini.

img

Sekretaris DPD PDIP Kalsel, M Syaripuddin. Foto-Istimewa

Baca Juga: Pilkada 2020, Kajati Kalbar Siap Turunkan Jaksa Terbaik

Baca Juga:Mengukur "Syahwat" Politik Guru Khalil di Pilkada 2020

Reporter: Muhammad RobbyEditor: Syarif



Komentar
Banner
Banner