Kalsel

Pesan Zairullah Kepada Wisudawan STIA Bina Banua: Tiru Nadiem Makariem

apahabar.com, BANJARMASIN – Sebanyak 146 mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Bina Banua Banjarmasin secara resmi…

Featured-Image
Dr HM Zairullah Azhar saat memberikan sambutan dihadapan lulusan STIA Bina Banua Banjarmasin. Foto-apahabar.com/Musnita Sari

bakabar.com, BANJARMASIN – Sebanyak 146 mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Bina Banua Banjarmasin secara resmi melaksanakan wisuda program sarjana dan magister di Himalaya Ballroom Hotel HBI, Sabtu (16/11) siang.

Selaku ketua yayasan pendidikan Bina Banua yang diketuai Dr HM Zairullah Azhar, berpesan agar para wisudawan/wisudawati dapat mengisi seluruh insan pembangunan yang ada di Kalsel maupun Indonesia.

“Salah satu contoh yang dapat dijadikan model adalah menteri pendidikan kita. Muda masih 35 tahun, termasuk salah satu orang yang cerdas,” sebut Zairullah kepada awak media.

Sosok yang dimaksud oleh anggota DPR RI ini tak lain adalah Nadiem Makariem. Menteri pendidikan Indonesia yang dulunya dikenal sebagai salah satu pengusaha muda yang sukses.

“Dia sukses dalam mengelola sebuah garapan yang bersifat teknologi. Dia menjadi salah satu yang diharapkan Indonesia untuk membangun kemajuan bangsa ini,” kata mantan Bupati Tanah Bumbu ini.

Membentuk sumber daya manusia yang unggul memang menjadi salah satu visi dan misi Presiden Joko Widodo. Dari situ, Zairullah pun berharap lulusan STIA Bina Banua dapat berkontribusi baik kepada bangsa, negara maupun daerah sendiri.

Layaknya orang tua kepada anak, Zairullah pun tak lupa menitipkan tiga pesan untuk para ratusan wisudawan dan orang tua wali.

“Pertama dia harus taat beragama, sebagai muslim harus shalat 5 waktu. Kedua, taat kepada orang tua. Ketiga, selalu berpikir berbuat kebaikan,” pesannya mengakhiri.

Baca Juga: Rektor ULM Tantang Ribuan Wisudawan untuk Jaga Lingkungan

Baca Juga:Akper Murakata Gelar Wisuda ke-XIV, 3 Wisudawati Cumlaude

Reporter: Musnita Sari
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner