bakabar.com, BANJARBARU – Satuan Intelijen dan Keamanan (Sat Intelkam) Polres Banjar menggelar gelar Kenal Pamit Kepala Satuan (Kasat) Intelkam Polres Banjar di Caffee Botani Banjarbaru, Minggu (1/9/2019) siang.
Kegiatan Kenal Pamit itu mengusung tema ‘Yang datang membawa harapan, yang pergi meninggalkan kenangan’.
Jabatan Kasat Intel sebelumnya diduduki AKP Mei Rudi yang akan berpindah tugas di Polda Kalimantan Selatan. Posisinya digantikan AKP Rony Prasetya yang sebelumnya bertugas di Polres Balangan.
Kegiatan tersebut dihadiri seluruh anggota Intel Polres Banjar dan polsek jajaran.
Dalam kesempatan tersebut, AKP Mei Rudi menyampaikan kepada seluruh anggota yang ditinggalkannya agar terus menjaga silaturahmi.
“Walau kita terpisah tempat dinas, tapi silaturahmi jangan sampai terputus, jika rekan-rekan berada di Polda Kalsel bisa datang ke ruangan saya,” ujarnya.
Mei Rudi mengatakan bahwa mutasi adalah hal yang wajar pada instansi Kepolisian. Maka semua yang datang akan membawa harapan dan yang pergi akan meninggalkan kenangan.
Ia juga berpesan kepada seluruh anggota Intelkam yang hadir pada acara tersebut agar jangan sampai lalai dalam tugas. “Karena tugas kita adalah pelayanan untuk masyarakat,” pungkasnya.
Pada kesempatan tersebut, Kanit Ekonomi Satuan Intelkam Polres Banjar, Ipda Kinarso mengharapkan agar AKP Mai Rudi tidak lama pergi meninggalkan Polres Banjar.
“Semoga balok-balok di pundak akan tumbuh melati, saat berada di tempat yang baru, dan jangan lama-lama meninggalkan kami, semoga cepat kembali,” katanya.
Kunarso menambahkan, bahwa jika bisa, AKP Mai Rudi Bisa kembali sebelum Haul Guru Sekumpul.
Baca Juga:Putra Jhon Tralala Posting Video Sedih, Ada Apa?
Baca Juga:Operasi Pasar Pemprov Kalsel, 1 Ekor Ayam Dijual Rp 25 Ribu
Reporter: AHC 15
Editor: Syarif