Pemkab Tanah Bumbu

Pemkab Tanbu Promosikan Wisata Lewat ‘Kilometer Terakhir’

apahabar.com, BATULICIN – Film Kilometer Terakhir yang disutradarai Tubagus Deddy diharapkan dapat menjadi sarana untuk makin…

Featured-Image
Kru dan pemain film saat berada di lokasi syuting Kecamatan Mantewe. Foto-Istimewa

bakabar.com, BATULICIN – Film Kilometer Terakhir yang disutradarai Tubagus Deddy diharapkan dapat menjadi sarana untuk makin memperkenalkan Kabupaten Tanah Bumbu ke masyarakat luas.

“Kita harapkan film itu dapat memperkenalkan destinasi wisata sekaligus keberhasilan pembangunan di Tanah Bumbu dengan cara yang menarik,” ujar Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tanah Bumbu, Ardiansyah, kepadabakabar.com, Senin (30/09).

Kilometer Terakhir merupakan film pendek bergenre “road movie” berdurasi 45 menit dan akan ditayangkan dalam 3 episode. Film itu memanfaatkan sumber daya lokal untuk mengisi semua pemerannya.

Selain memanfaatkan artis lokal, Tubagus Deddy juga melakukan pengambilan gambar di sejumlah objek wisata seperti Air Terjun Mandin Damar, Goa Liang Bangkai, Pantai Pagatan, dan Pantai Sungai Dua Laut.

RSUD dr. Andi Abdurrahman Noor juga dipilih menjadi salah satu lokasi syuting. Tak hanya itu, beberapa rumah warga juga menjadi tempat pengambilan gambar.

Kilometer Terakhir bercerita tentang sosok pengusaha asal Jakarta bernama Wira yang memiliki karakter materialistik dan gila kerja. Oleh karyawannya, juga dikenal sebagai sosok pria yang pelit.

Suatu kali ia berniat datang ke Tanah Bumbu untuk bertemu dengan Edi, sahabat lamanya, sekaligus membeli kebun sawit. Dari sanalah petualangan dimulai. Wira bertemu banyak orang yang akhirnya mengubah sikapnya 180 derajat. Selain itu, juga ada kejutan lain pada ending film.

Ardiansyah mengatakan promosi daerah dengan cara membuat profil daerah yang konvensional memang sudah terlihat ketinggalan zaman dan tidak menarik bagi masyarakat. Karenanya, melalui cara ini ia optimistis makin banyak orang yang ingin datang ke Tanah Bumbu.

“Publikasi dengan membuat profil daerah mungkin kurang diminati. Tapi dengan cara ini, tujuan kita untuk memperkenalkan Tanah Bumbu akan tercapai,” jelasnya.

Baca Juga: Ajak Warga Tanbu Main Film, Tubagus Deddy Terkesan Bakat Pemain Lokal

Baca Juga: Sukseskan Pilkada Tanbu, KPU Dapat Dana Hibah Rp 26 Miliar

Baca Juga: Karhutla Masih Terjadi, Bupati Tanbu Sibuk Padamkan Api

Baca Juga: Nyanyikan "Jangan Menyerah", Aril Buat Semua Orang Terharu

Reporter: Puja MandelaEditor: Syarif



Komentar
Banner
Banner