Kalsel

Faktor Kantuk Penyebab Kecelakaan Xenia Versus Truk di Kabupaten Banjar

apahabar.com, BANJARMASIN – Faktor kantuk menjadi penyebab utama terjadinya kecelakaan kendaraan roda empat jenis Xenia dengan…

Featured-Image
Kecelakaan lalu lintas antara Xenia dengan truk di Jalan Gubernur Syarkawi, Kabupaten Banjar, Minggu (29/09) pagi. Foto – Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Faktor kantuk menjadi penyebab utama terjadinya kecelakaan kendaraan roda empat jenis Xenia dengan mobil truk terjadi di Jalan Gubernur Syarkawi, Kabupaten Banjar, Minggu (29/9) pagi.

“Diduga pengemudi mobil Xenia sedang mengantuk. Apalagi mengemudi dengan kecepatan tinggi,” ucap Kanit Laka Polres Banjar, IPDA Marjuki kepada bakabar.com.

Kecelakaan itu terjadi secara berlawanan arah. Dimana kendaraan roda empat jenis Xenia melaju cepat dari arah Sungai Tabuk menuju Gambut.

“Sedangkan, mobil truk melaju dari arah berlawanan,” bebernya.

Untungnya, kata dia, tak ada korban jiwa dalam musibah tersebut.

Namun, empat orang penumpang mengalami luka ringan dan dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Puskesmas Gambut, Banjar.

Sementara itu, kedua mobil diamankan di Polisi Sektor (Polsek) Gambut, Banjar.

“Berdasarkan informasi, mobil jenis Xenia itu merupakan mobil rental,” pungkasnya.

Baca Juga: Demo Gelombang Rakyat III, Gerakan Massa Lebih Besar

Baca Juga: Kecelakaan Xenia vs Truk di Kabupaten Banjar, Empat Korban Dilarikan ke IGD

Reporter: Muhammad Robby
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner