Tak Berkategori

Ribuan Bikers Ramadan Ride Nikmati Live Music

apahabar.com, BATULICIN – Fambos 18 band tampil menghibur ribuan bikers peserta Ramadan Ride, Minggu (26/5/2019) sore….

Featured-Image
Sejumlah band menghibur peserta Ramadan Ride. Foto-apahabar.com/Puja Mandela

bakabar.com, BATULICIN – Fambos 18 band tampil menghibur ribuan bikers peserta Ramadan Ride, Minggu (26/5/2019) sore.

Mengawali penampilannya, Fambos 18 yang berkolaborasi dengan vokalis Rock N Roll Jahat, Richie Petroza, mengcover lagu Pelangi dari Koes Plus dengan cita rasa rock n roll.

Sebelumnya, Skamenrider juga sempat membawakan beberapa lagu berirama SKA yang membuat peserta Ramadan Ride ikut bergoyang. Selain Fambos 18 dan Skamenrider, dua band lain yang ikut menghibur pada acara ini adalah BlueSky Reggae dan Revive.

Ramadan Ride 2019 juga dihadiri sejumlah tokoh daerah. Beberapa tokoh yang terlihat duduk sambil menikmati live music di antaranya anggota DPRD Kalsel, Cuncung H Maming, Sekda Tanah Bumbu, Rooswandi Saleem, dan Kapolres Tanah Bumbu, Kus Subiyantoro.

Saat ditemuibakabar.com, Cuncung H Maming menilai event Ramadan Ride 2019 jauh lebih meriah dibanding event serupa yang digelar beberapa tahun sebelumnya.

img

Cuncung H Maming bersama seorang bikers di Tanah Bumbu.Foto-bakabar.com/Puja Mandela

Cuncung yang datang menggunakan motor Kawasaki KSR 150 juga ikut membaur bersama rider lain yang datang dari berbagai wilayah di Kalsel.

Ramadan Ride diselenggarakan oleh Tanah Bumbu Motorcycles Enthusiast sebagai wadah bagi seluruh club dan komunitas motor yang ada di Tanah Bumbu. Kegiatan Ramadan Ride juga didukung oleh 69 Project dan Pemuda Tanah Bumbu.

Baca Juga: KSOP Kelas 1 Banjarmasin Periksa Kelayakan Berlayar KM Niki Barokah

Baca Juga: Berbagi Rezeki, HARPI Melati kunjungi Panti Asuhan Al Hidayah

Reporter : Puja MandelaEditor : Syarif



Komentar
Banner
Banner