Dishut Kalsel

Kadishut Kalsel Inspeksi Langsung ke BPTH

apahabar.com, BANJARBARU – Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan (Dishut Kalsel) Hanif Faisol Nurofiq turun langsung…

Featured-Image
BERIKAN ARAHAN – Kadishut Kalsel Hanif Faisol Nurofiq memberikan arahan, saat melakukan inspeksi ke Persemaian Permanen Balai Pembenihan Tanaman Hutan (BPTH), di Jalan Sungai Salak KM 28 Banjarbaru, Senin (25/3) pagi. Dishutprov Kalsel for apahabar.com

bakabar.com, BANJARBARU – Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan (Dishut Kalsel) Hanif Faisol Nurofiq turun langsung menginspeksi Persemaian Permanen Balai Pembenihan Tanaman Hutan (BPTH) Kalsel, di Banjarbaru Senin (25/3) pagi.

Dia mengatakan, kegiatan produksi bibit dalam rangka pemenuhan bibit tanaman hutan. Untuk gerakan revolusi hijau di lokasi Persemaian Permanen BPTH menjadi perhatian serius pihaknya. Dirinya meminta seluruh petugas Persemaian Permanen, fokus dan serius dalam upaya itu.

“Pada kesempatan ini saya arahkan pekerjaan-pekerjaan rutin di persemaian BPTH. Di antaranya bedengan-bedengan yang kosong, agar ditata ulang sesuai arahannya terdahulu. Porsi untuk bibit yang baik agar segera didistribusikan. Sedangkan bibit yang kerdil dan mati karena penyakit atau jamur langsung diganti atau dihapuskan saja", ujarnya.

Baca Juga: Kawal Revolusi Hijau, BPTH Siap Layani ASN Tanam Pohon

Dia menjelaskan, awal tahun 2019 ini terdapat kegiatan pembangunan pipanisasi jaringan penyiraman tanaman di persemaian. Karenanya desain pipanisasi agar segera diselesaikan.

"Ke depannya, pelayanan ASN menanam agar geser ke kantor persemaian. KSBTU juga saya harapkan agar mengatur staf yang menangani," tegasnya.

Sementara, untuk kegiatan yang belum terakomodir di APBD 2019 murni. Dirinya juga meminta di APBD perubahan agar dianggarkan kembali. Seperti perencanaan untuk sistem pengairan MH2T, yang terkoneksi langsung dengan sumur bor di persemaian permanen.

Sementara itu Kepala BPTH Kalsel Ainun Jariah mengaku, segera menindaklanjuti arahan Kadishut Kalsel tersebut.

"Kepada manager persemaian dan Kasi Produksi dan Peredaran Benih agar segera ditindak lanjuti. Sedangkan untuk APBD perubahan agar KSBTU segera menyusun anggarannya,” tegasnya. (Adv).

Reporter: Zepi Al Ayubi
Editor: Fariz F



Komentar
Banner
Banner