bakabar.com, BANJARMASIN - Selangkah lagi, Tim Nasional (Timnas) Indonesia dibawah usia 22 tahun, akan menjadi juara jika dalam partai final Piala AFF U22, hari ini, Selasa (26/2), mampu mengalahkan kesebelasan Thailand.
Partai puncak Indonesia vs Thailand akan berlangsung di Olympic Stadium, Phnom Phen Kamboja. Rencananya, laga final tersebut akan disiarkan langsung oleh RCTI pada pukul 18.30 wib.
Indonesia melaju ke final setelah dalam babak semi final mampu menjinakan tim favorit Vietnam dengan skor tipis 1 - 0. Sementara tim berhasil ke final usai menaklukan tuan rumah Kamboja lewat drama adu penalti, 5 - 3.
Lantas bagiamana peluang Timnas U22 dalam laga final sore nanti ?
Diprediksi, pertandingan final Indonesia vs Thailand akan berjalan seru. Kedua tim akan sama-sama bermain terbuka dan menyerang.
Baca Juga:Final Piala AFF 2019: Indonesia Waspada Serangan Switch Play Thailand
Pasukan Garuda Muda asuhan pelatih Indra Sjafri, punya catatan positif saat jumpa dengan Thailand. Tim Garuda Muda sudah dua kali mampu mempercundangi The War Elephants.
Laga final hari ini adalah yang pertemuan kelima kalinya antara pasukan Indra Sjafri melawan tim Thailand di ajang kompetisi sepakbola asia tenggara.
Dari empat pertemuan sebelumnya, kedua tim berbagai angka kemenangan yang sama. Timnas asuhan Indra Sjafri mampu 2 kali mengalahkan Thailand masing-masing di fase group Piala AFF U19 pada 2013, ketika itu Timnas menang 3-1, dan dilaga Piala AFF U19 tahun 2018. Ketika itu Timnas Indonesia berhasil menekuk Thailand 2 - 1.
Dari catatan tersebut, peluang pasukan Garuda Muda terbuka lebar untuk merebut tropi dalam ajang Piala AFF U22 sore nanti.
Jika Indonesia menang, maka gelar juara Piala AFF U22 tersebut akan menjadi pelipur dahaga dunia sepakbola Indonesia yang dalam beberapa tahun terakhir, minim prestasi.
Disisi lain, kemenangan Timnas Indonesia di final sore nanti juga dapat menjadi momentum bagi sepakbola Tanah Air ditengah carut marutnya PSSI yang sejumlah pengurusnya terlibat dalam pengaturan skor.
Baca Juga:Final Piala AFF 2019: Saatnya Indonesia Juara!
Editor: Budi Ismanto