Sport

Minta Bantu Suporter, Rizky Pellu Ingin Singkirkan Kalteng Putra

apahabar.com, MAKASSAR – PSM Makassar siap menjamu Kalteng Putra pada leg II babak 32 besar Piala…

Featured-Image
Duel PSM Makassar vs Kalteng Putra digelar di Gelora Andi Mattalatta Mattoangin Makassar, Minggu (3/2). Foto-indosport

bakabar.com, MAKASSAR - PSM Makassar siap menjamu Kalteng Putra pada leg II babak 32 besar Piala Indonesia di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoangin Makassar, Minggu (3/2). Sang gelandang, Rizky Sanjaya Pellu berharap dukungan suporter untuk bisa menyingkirkan tim baru promosi ke Liga 1 2019 tersebut.

Rizky yakin, suntikan moral pendukung setia tim berjuluk Juku Eja dapat menambah moral dan motivasi setiap pemain agar dapat tampil ngotot.

“Harapan kami tentunya para suporter harus tetap mendukung kita di dalam lapangan, tetap kreatif, dan selalu kompak,”katanya seperti dikutip dari Antara.

Baca Juga:Petik Pelajaran dari Duel PSS vs Barito

Untuk lolos ke babak selanjutnya, PSM hanya butuh hasil imbang 0-0. Mengingat pada pertemuan pertama di Palangka Raya, serdadu yang baru ditinggal pelatih Robet Rene Albert tersebut berhasil menang 2-1.

Kendati demikian, tak mudah bagi PSM untuk meraih hasil itu. Pasalnya Laskar Isen Mulang dipastikan turun dengan kekuatan penuh.

Kehadiran sejumlah pemain baru tim besutan Mario Gomes de Olivera tersebut juga diyakini menambah kekuatan tim lebih solid.

“Mereka datang ke sini punya keinginan bisa dapat poin. Kami sebagai pemain sudah mengetahui pasti ini pertandingan sulit. Jadi buat kita walaupun di leg pertama menang 2-1 itu bukan jaminan,” ungkap Rizky.

“Tapi ini kandang kita, jadi mesti kerja keras agar bisa dapat poin dan melaju ke 16 besar,” pungkasnya.

Kalteng Putra datang dengan membawa 18 pemain. Dari sejumlah pemain yang direkrut hanya Yu Hyun Ko (Sriwijaya FC) dan Dimas Galih (Persebaya Surabaya) yang dipastikan tampil.

Keduanya saling membahu-membahu bersama Petrich Wanggai dan Fernando Pahabol untuk mengalahkan Ayam Jantan dari Timur.

Baca Juga:GBLA Tak Layak Gelar Pertandingan, Laga Persib Ditunda

Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner