bakabar.com, BANJARMASIN – Masih belum adanya warung atau rumah makan yang berlabelkan halal di Banjarmasin, membuat khawatir sebagian masyarakat terutama di kawasan tertentu.
Mendengar keluhan itu wakil rakyat Kota Banjarmasin, akan mencoba berkoordinasi dengan pihak terkait soal makanan berlabel halal.
“Sebenarnya hal ini bukan masalah baru, tapi kita akan coba koordinasi dengan komisi terkait,” ujar Ketua DPRD Kota Banjarmasin, Hj Ananda saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (4/1).
Walau tidak bisa banyak berkomentar soal warung berlabel halal di Kota Baiman.
Politisi Partai Golongan Karya (Golkar) ini berjanji segera berkoordinasi dengan anggota dewan lainya.
Baca Juga:2019, Pemprov Kalsel Harapkan Restoran Miliki Sertifikasi Halal
Dalam hal ini Komisi IV yang memiliki hubungan kerja dengan Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM).
Ananda juga mengatakan, akan segera menindak lanjuti soal warung makan yang menjual makanan berlabel halal dan haram.
“Alhamdulillah di DPRD Kota Banjarmasin ini kita sudah menerapkan respon cepat,” ucapnya.
Dengan respon cepat, agar laporan yang masuk, segera dikoordinasikan dengan komisi-komisi terkait. Ia mencontohkan kasus seperti ini akan segera dikoordinasikan dengan ketua komisi.
Baca Juga:Kisah 'Driver Cantik' asal Banjarmasin, Godaan Pria Hidung Belang hingga Preman
Reporter: Rizal khalqi
Editor: Aprianoor