Tak Berkategori

Ditargetkan 3 Bulan, Politeknik Nunukan jadi PTN

apahabar.com, JAKARTA – Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi menargetkan, proses peningkatan status Politeknik Nunukan menjadi…

Featured-Image
Prosesi wisuda di GOR Sungai Sembilang terkait lulusan Rintisan Politeknik Negeri Nunukan Binaan Politeknik Negeri Samarinda. Foto-Istimewa

bakabar.com, JAKARTA – Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi menargetkan, proses peningkatan status Politeknik Nunukan menjadi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) secara mandiri dalam waktu tiga bulan. Politeknik Nunukan selama ini masih bernaung di bawah Politeknik Samarinda. Selain itu, juga diusulkan penambahan Program Studi (Prodi) di Universitas Borneo Tarakan (UBT).

Gubernur Kalimantan Utara Irianto Lambrie melakukan pemaparan usulan di Kementerian Ristek Dikti Selasa (8/1) kemarin. Dia disambut oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenristekdikti Prof Dr Ainun Na'im.

Dikatakan Gubernur, ada dua hal penting yang disampaikan dalam pertemuan tersebut. Pertama, mengusulkan agar Politeknik Nunukan yang selama ini masih di bawah Politeknik Negeri Samarinda dimandirikan atau ditingkatkan statusnya menjadi Satker Perguruan Tinggi atau Politeknik Negeri sendiri.

Peningkatan status ini, kata Irianto, bertujuan untuk mempermudah dan memperluas pelayanan. Utamanya, layanan untuk akses pendidikan tinggi di daerah perbatasan dan 3T (terdepan, tertinggal dan terluar) seperti Kaltara. Juga untuk pemenuhan kebutuhan SDM, serta ketersediaan sarana dan prasarana.

"Terhadap keberadaan politeknik ini, kami dari pemerintah daerah, baik Pemprov Kaltara dan Pemkab Nunukan sangat memberikan perhatian. Selain penyiapan lahan, pemerintah daerah juga sudah banyak memberikan hibah. Termasuk peningkatan sumber daya manusia (SDM) bagi para dosen yang mengajar," papar Irianto dilansir dalam laman resmi Humas Pemprov Kaltara, hari ini.

Disampaikan Gubernur, dilihat dari fasilitas, jumlah mahasiswa dan kondisinya, Politeknik Nunukan sangat layak untuk menjadi PTN mandiri. Politeknik ini juga tak lagi bergabung di bawah Politeknik Negeri Samarinda. Ditambah, Kaltara sudah berpisah menjadi provinsi sendiri.

Gubernur mengungkapkan, jumlah mahasiswa Politeknik Nunukan sekarang mencapai 450 orang lebih. Mereka menempuh pendidikan pada 4 Prodi yang ada. Yaitu, Prodi D-III Administrasi Bisnis, Pengolahan Hasil Perikanan, Teknik Alat Berat dan Teknik Sipil Infrastruktur Perkotaan.

"Dari segi fasilitas juga sudah lengkap. Mulai gedung perkuliahan, direktorat, laboratorium telah tersedia. Untuk pengembangan, telah tersedia lahan seluas 10 hektare. Bahkan bisa lebih, jika memang diperlukan. Untuk status lahannya, sudah bersertifikat," urai Irianto.

Mengenai potensi ke depan, dikatakan Gubernur, jumlah lulusan SMA/SMK/MA di Kaltara cukup besar.

Baca Juga:Penyertaan Modal Bank Kaltimtara Terus Naik

Pada tahun ajaran 2017-2018, ada 8.270 lulusan. Setiap tahun selalu mengalami peningkatan.

"Dari ribuan lulusan SMA/SMK/MA ini, cukup mengalami kesulitan untuk melanjutkan ke PTN. Di Kaltara, sejauh ini baru ada satu, yaitu UBT. Sementara untuk kuliah ke luar daerah, banyak yang tidak mampu karena terbentur dengan pembiayaan," ungkap Gubernur.

Pertimbangan lain akan perlunya keberadaan PTN, yakni karena secara geografis Kaltara berada di wilayah perbatasan negara. Sehingga berguna untuk menunjukkan ke negara tetangga, serta agar anak-anak dari Kaltara tidak perlu kuliah ke Sabah, Malaysia.

Usulan kedua, dikatakan Gubernur, adalah penambahan Prodi S1 di UBT. Yaitu S1 Keperawatan, S1 Kebidanan, S1 Akuntansi dan S1 Ners.

"Usulan ini, kita sampaikan atas pertimbangan untuk pemenuhan kebutuhan SDM di bidang kesehatan dan akuntansi di Kaltara. Karena seperti diketahui, selama ini mayoritas tenaga perawat dan bidan di Kaltara tingkat pendidikannya masih D-3. Dan jika ingin meneruskan pendidikan S1 harus keluar daerah. Seperti di Makassar atau ke Jawa," ujar Gubernur.

Merespons usulan yang disampaikan Gubernur, Sekjen Kemenristekdikti Prof Dr Ainun Na’im mengatakan, pihaknya sudah melakukan pembahasan. Bahkan telah ada arahan dari Menristekdikti.

"Paling lambat, insya Allah proses untuk menjadikan Politeknik Nunukan menjadi PTN ini bisa selesai dalam waktu 3 bulan. Bahkan mungkin bisa kurang dari itu," ucap Prof Ainun yang dalam pertemuan itu didampingi, Direktur Pengembangan Kelembagaan Perguruan Tinggi, Ridwan.

Disampaikannya, untuk pembentukan PTN perlu dikoordinasikan juga dengan lembaga atau kementerian terkait lain. Salah satunya dengan Kemenpan-RB.

"Hari ini kita sudah mengundang direktur dari Kemenpan-RB untuk membahas hal ini. Mudahan saja, bisa secepatnya tuntas. Apalagi jika melihat potensi dan fasilitas maupun SDM yang sudah cukup baik, seperti yang dipaparkan Pak Gubernur tadi," ujarnya. Begitu pun dengan soal usulan penambahan Prodi di UBT, Ainun mengatakan, dalam waktu dekat juga bakal segera dibahas.

Baca Juga:Sawit Bakal Topang Pertumbuhan Ekonomi di Kaltara

Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner