bakabar.com, JAKARTA - Wuling Air ev dinobatkan sebagai pemenang kategori BEV (Battery Electric Vehicle) dalam ajang Forwot Cars of The Year 2023.
Selain Air ev, Wuling Alvez dan New Almaz RS Pro Hybrid juga termasuk dalam finalis Forwot Cars of The Year 2023 untuk kategori ICE (Internal Combustion Engine) dan Hybrid.
Atas torehan ini, Wuling Motors mengapresiasi penghargaan yang diberikan Forum Wartawan Otomotif Indonesia tersebut.
"Terima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh Forwot kepada Air ev. Kendaraan listrik pertama Wuling di Indonesia. Selain itu kami juga berterima kasih atas gelar favorit yang diberikan kepada dua produk kami," ujar Brian Gomgom selaku Public Relations Manager Wuling Motors dalam rilis resminya, Sabtu (23/12).
Penghargaan tersebut, dinilai menjadi semangat bagi Wuling Motors dalam menghadirkan inovasi dan solusi mobilitas modern melalui produk ICE, hybrid, sampai dengan BEV.
Perlu diketahui, Wuling Air ev memenangkan kategori BEV dalam Forwot Cars of The Year 2023 dengan torehan 129 poin.
Wuling Alvez berhasil meraih penilaian 100 poin. Sementara Wuling Almaz RS Pro Hybrid, mendapat penilaian 103 poin sekaligus menempati peringkat kedua kategori Hybrid.
Sekadar info, Wuling Air ev juga menjadi mobil listrik terlaris di Indonesia.
Wuling Air ev tercatat sudah terjual sebanyak 12 ribu unit secara nasional.
Air ev juga sudah terjual 1,6 juta unit di pasar global, atau menjadi mobil listrik ketiga terlaris di dunia.
Harga Wuling Air ev kini ditawarkan Rp206 juta pada varian Lite, Rp243 juga untik varian Standard Range, dan Rp299,5 juta on the road (OTR) Jakarta pada varian Long Range.
Sementara Wuling Alvez yang tergoling sebagai Compact SUV, diniagakan mulai Rp209 juta hingga Rp295 juta OTR Jakarta.
Adapun Wuling Almaz RS Pro Hybrid kini dijual Rp438 juta OTR Jakarta.