bakabar.com, BANJARMASIN – YouTuber sekaligus komposer Indonesia, Alffy Rev, kembali menjadi sorotan publik lewat karya terbarunya bertajuk Wonderland Indonesia.
Video klip Wonderland Indonesia yang diunggah pemilik nama asli Awwalur Rizqi Al-firori ini langsung viral, bahkan trending topik di Twitter, Rabu (18/8).
Alffy Rev berkolaborasi dengan salah satu jebolan ajang pencarian bakat Indonesia, Novia Bachmid.
Tak hanya itu, Alffy juga menggandeng Giacinta Anin dan sinden kenamaan, Indah Rokhana.
Wonderland Indonesia merupakan komposisi musik yang menggabungkan beberapa lagu daerah khas Indonesia.
Karya Alffy Rev memperlihatkan betapa beragam dan indahnya kebudayaan Negeri Indonesia.
Musik serta video klip Wonderland Indonesia dibuat sebagai bentuk persembahan untuk Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76.
Diawali dengan lagu Bagimu Negeri, kemudian dilanjutkan dengan potongan-potongan lagu daerah.
Setidaknya ada 10 lagu daerah yang terselip dalam proyek tersebut.
Di antaranya berjudul "Kotabaru Gunungnya Bamega" dari Kalimantan Selatan (Kalsel), "Sayang Sayang Sipatokaan" dari Sulawesi Utara, "Sajojo" dari Papua, dan "Soleram" dari Riau.
Kemudian, ada tembang "Kampuang Nan Jauh di Mato" dari Minangkabau, "Manuk Dadali" dari Jawa Barat (Jabar) dan lagu daerah lain.
Video berdurasi 10.52 itu juga menyertakan rekaman teks proklamasi yang dibacakan Presiden Soekarno.
Sontak, video musik kedaerahan ini mencuri perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka mengaku takjub dengan karya Alffy Rev.
"Suara merdu Novia Bachmid diiringi dengan musik dari Alffy Rev menjadikan sebuah karya yang sangat elok untuk didengar dan dilihat," kata netizen.
"Video Wonderland Indonesia bagus banget. Emang karyanya Alffy Rev & tim itu selalu keren. Jempolan suaranya Novia Bachmid juga bagus banget. Dari sisi visual keren. Dari sisi lagu juga bagus banget. Pokoknya secara keseluruhan keren banget!" sahut netizen lainnya.