Bisnis

Wisata Lapangan Banteng, Nikmati Hiburan dan Aneka Bazar Kuliner

Ratusan warga memadati kawasan Bazaar Kuliner dan UMKM di Lapangan Banteng, Jakarta, Minggu (25/6).

Featured-Image
Ratusan warga memadati kawasan Bazaar Kuliner dan UMKM di Lapangan Banteng, Jakarta, Minggu (25/6).  apahabar.com/Andrey

bakabar.com, JAKARTA -  Ratusan warga memadati kawasan Bazaar Kuliner dan UMKM di Lapangan Banteng, Jakarta, Minggu (25/6). Bazar kuliner tersebut merupakan bagian dari kegiatan dalam rangka HUT ke-496 Kota Jakarta.

Berbagai jenis kuliner tradisional dan aneka makanan kontemporer turut dijajakan. Mulai dari kerak telor, dodol betawi, kebab, soto betawi, dan jajanan lainnya.

Sejumlah pedagang mengaku mendapatkan omzet jutaan rupiah digelaran tersebut. Tono, penjual kerak telor, tidak menampik jika meraup omzet hingga Rp2,5 juta saat berjualan di Lapangan Banteng sejak Minggu pagi.

Untuk sebungkus kerak telor berbahan telur ayam, Tono menjualnya dengan harga Rp20 ribu. Sedangkan kerak telor dengan bahantelur bebek dibandrol Rp25 ribu.

Baca Juga: Suzuki Beri Promo Menarik pada Ajang Jakarta Fair 2023

"Alhamdulillah, hari ini paling banyak lakunya. Hari Minggu jadi banyak orang olah raga dan libur," ujar Tono saat ditemui bakabar.com, Minggu (25/6).

Sama halnya dengan Tono, Denny penjual kebab asal Tanah Abang juga ketiban rezeki di hari Minggu ini. Ia mengaku meraih omzet Rp1,8 juta hingga siang tadi. Harga kebabnya dijual mulai Rp5 ribu hingga Rp25 ribu.

"Ini yang laris manis yang harga lima ribu, yang kebab ukuran mini, banyakan anak-anak yang beli, dan murah," ujarnya.

Selain aneka kuliner, beberapa souvenir juga dijual di bazar tersebut. Salah satunya Ani Condet, Jakarta Timur, ia menjual replika mainan ondel-ondel. Ia sudah 15 tahun menjual ondel-ondel mainan.

Baca Juga: Libur Sekolah, Menparekraf Ajak Masyarakat Berwisata di Indonesia Saja

Selain itu, ia juga menerima pesanan pembuatan ondel-ondel ukuran besar. Momen bazar tersebut ia gunakan untuk mempromosikan produknya kepada warga Jakarta dan luar kota.

"Kalau disini, saya jualnya ondel-ondel ukuran kecil saja. Nah kalau ukuran besar yang ondel-ondel aslinya, harus pesan dulu. Lumayan udah ada 3 orang yang pesan.

Untuk Ondel-ondel mainan ia menjual dengan harga Rp30 ribu hingga Rp250 ribu, tergantung ukuran. 

"Kalau Ondel-ondel yang tingginya 2 meter, kisaran Rp2,5 juta, tergantung maunya bahan pakaiannya kayak apa," ujarnya.

Baca Juga: Jakarta-Bandung Kini Lebih Dekat dengan Kereta Cepat

Sejumlah pengunjung luar kota juga banyak yang mendatangi Lapangan Banteng yang bertepatan dengan suasana hari ulang tahun Kota Jakarta. Mereka datang untuk menikmati acara hiburan sembari mencoba aneka jajanan yang disuguhkan.

Sebuah momen yang tepat untuk menikmati waktu di kala libur yang juga berbarengan dengan libur sekolah. Hal itu diamini oleh Hartono, warga asal Serang, Banten.

Bersama keluarganya ia naik kereta api ke Tanah Abang sejak pagi pukul 07.00 WIB. Dari Tanah abang ia naik angkutan umum menuju lapangan Banteng. 

"Ya, sambil liburan, anak-anak masih libur, kesini aja. Banyak hiburan, jajanan murah, masuk nggak bayar, naik KRL juga murah," paparnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner