Kunjungan Wapres

Wapres Bakal Resmikan Kampung Bahari Nusantara di Pulau Seribu

Wakil Presiden Ma'ruf Amin bakal meresmikan Kampung Bahari Nusantara di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu, Jakara, Senin (15/5).

Featured-Image
Wakil Presiden RI Ma'ruh Amin bersama Menteri BUMN Erick Thohir di lokasi kebakaran Dipo Pertamina Plumpang Jakarta Utara (foto:apahabar.com/ dianfinka)

bakabar.com, JAKARTA - Wakil Presiden Ma'ruf Amin bakal meresmikan Kampung Bahari Nusantara di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu, Jakara, Senin (15/5).

Kampung Bahari Nusantara merupakan binaan TNI Angkatan Laut yang sekaligus meresmikan 68 program TNI AL di seluruh Indonesia.

Wapres juga dijadwalkan akan berdialog melalui konferensi video dengan perwakilan Program Kampung Bahari Nusantara di berbagai daerah.

Baca Juga: Wapres Maruf Amin Desak Polri Usut Penembakan Kantor MUI!

Maruf akan bertolak bersama rombongan dari Dermaga Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Jakarta Utara, Senin (15/5) pagi, dengan menumpang Kapal Angkatan Laut Yudhistira dan dijadwalkan tiba di Pulau Untung Jawa pukul 10.00 WIB.

Diketahui, Kampung Bahari Nusantara merupakan program TNI AL untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di bidang kesehatan, pendidikan, pariwisata, ekonomi dan pertahanan.

Kegiatan peresmian ini mengangkat tema 'Kampung Bahari Nusantara TNI AL Siap Mendukung Transformasi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Masyarakat Maritim yang Sejahtera'.

Baca Juga: Wapres Maruf Amin Juluki KSAD Dudung Jenderal Santri

Kampung Bahari Nusantara mengangkat lima klaster yakni pertahanan, ekonomi, edukasi, kesehatan dan pariwisata.

Klaster pertahanan membuat masyarakat dapat diberdayakan sebagai komponen pendukung dalam pertahanan negara.

Klaster ekonomi meningkatkan ekonomi masyarakat melalui pembinaan kegiatan usaha mikro, kecil dan menengah.

Klaster edukasi meningkatkan pengetahuan masyarakat desa melalui pembentukan rumah pintar. Klaster kesehatan meningkatkan kesehatan masyarakat desa melalui penyuluhan dan sosialisasi budaya hidup sehat dan peningkatan pelayanan puskesmas.

Klaster pariwisata bertujuan menciptakan desa agar dapat dijadikan destinasi pariwisata khususnya wisata bahari.

Editor


Komentar
Banner
Banner